logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Badilag Lakukan Monitoring dan Validasi Siadpa Plus di PA Bitung

Bitung | www.pa-bitung.go.id

Tamu yang ditunggu-tunggu akhirnya tiba juga. Setelah menunggu dari jam 08.00 wita, akhirnya pada jam 10.00 wita Tim Monitoring dan Validasi Siadpa Pulus dari Badilag yang terdiri dari , H. Abdul Halim, SH, MM., Achmad Cholil, SH, LLM,. dan Rosmadi mengunjungi PA Bitung untuk melakukan monitoring dan validasi serta mengecek secara langsung kondisi riil untuk penggunaan Aplikasi Siadpa Plus di PA Bitung.

Tim monitoring disambut jajaran PA Bitung dengan senyum keramahan. Kemudian Tim monitoring menuju ke ruang tamu Ketua PA Bitung untuk menyampaikan maksud dan kedatangannya.

Kemudian Tim monitoring menuju ruang sidang yang telah dipersiapkan untuk monitoring dan evaluasi Siadpa Plus yang dihadiri oleh seluruh jajaran PA Bitung tanpa terkecuali. Setelah di monitoring dan di validasi data melalui Siadpa Plus Badilag online, Alhamdulillah Siadpa PA Bitung sudah Hijau royo-royo, yang bisa diartikan bahwa antara data manual dengan data di server sudah sama dan tidak ada perbedaan.

Aplaus pun diberikan kepada tim Siadpa PA Bitung yang sudah bekerja keras menghijaukan siadpa tersebut.

Tidak luput juga disorot TI PA Bitung, Website dan juga Simpeg PA Bitung di rekomendasikan untuk terus diupdate data muthakhirnya. Website PA Bitung di tahun 2012 yang mendapat predikat juara website terbaik se-Sulawesi Utara harus dipertahankan dan tingkatkan. Kalau bisa menembus peringkat 10 besar Nasional.

Dan juga Simpeg online harus di upload data kepegawaian yang ada karena akan menentukan mutasi Hakim dan pegawai PA Bitung yang dilaksanakan Badilag MARI. Ketua PA Bitung berkomitmen untuk melaksanakan arahan dan rekomendasi tim monitoring siadpa dan memerintahkan jajarannya untuk melaksanakan hasil pertemuan tersebut.

Akhirnya waktu menunjukkan pukul 12.00 wita Ketua PA Bitung menutup acara tersebut dan Tim monitoring berpamitan keseluruh jajaran PA Bitung. Jajaran PA Bitung mengantar mereka dengan senyum keramahan.

 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice