
Lubuk Pakam (14 Februari 2023). Sekretaris Pengadilan Agama Lubuk Pakam, Dela Krisna Beti, S.H. memimpin Morning Briefing kepada Petugas PTSP dan Posbakum. Beliau memberikan semangat/ motivasi untuk memberikan pelayanan terbaik bagi para pihak beperkara maupun pengunjung Pengadilan Agama Lubuk Pakam.
Beliau mengajak seluruh petugas PTSP dan Posbakum untuk senantiasa menerapkan 5S dalam melayani para pencari keadilan. Tidak lupa juga beliau ingatkan untuk selalu jaga 6R (Ringkas, Rapi, Resik, Rawat, Rajin, dan Ramah) dalam bekerja. Jaga kerapihan meja saat memberikan pelayanan kepada masyarakat.
