Bupati Lahatmenjadi Pembina Apel di PA Lahat
Lahat | PA Lahat
Senin (24/7), pukul 07.30 WIB. Pengadilan Agama Lahat melaksanakan apel pagi bersama Bupati Kabupaten Lahat H. Saifudin Aswari Riva’i, SE berserta rombongan Satuan Kepala Pemerintah Daerah Kabupaten Lahat bertempat di lapangan parkir Pengadilan Agama Lahat.
Bupati Lahat yang menjadi Pembina Apel menyampaikan bahwa Pemerintah Daerah Kabupaten Lahat siap membantu Pengadilan Agama Lahat dalam melaksanakan tugasnya, sehingga apapun yang dibutuhkan oleh Pengadilan Agama Lahat untuk melaksanakan tugasnya dapat disampaikan kepada Bupati Lahat karena dengan bekerja bersama apapun kesulitan dapat diselesaikan.
Bupati Lahat menyampaikan jika ada tamu dari Pengadilan Agama Lahat, baik dari pusat ataupun dari Provinsi agar dapat memberi tahu kepada Bupati Lahat karena menurut Bupati Lahat Tamu dari Pengadilan Agama Lahat adalah Tamu bagi Bupati Lahat.
Terakhir dalam pembinaan Bupati Lahat agar hubungan silaturahmi antara Instansi vertikal dan Instansi horizontal ini dapat selalu terjalin dengan baik supaya terciptanya hubungan kerja yang kondusif, sebelum mengakhiri Apel Pagi Bupati Lahat memerintahkan kepada Kepala Dinas PU untuk mengaspal Lapangan Parkir Pengadilan Agama Lahat.
Setelah Apel Pagi Ketua Pengadilan Agama Lahat mengajak Bupati Lahat berkeliling melihat keadaan kantor Pengadilan Agama Lahat, setelah berkeliling melihat keadaan kantor Pengadilan Agama Lahat Bupati menyampaikan akan merehab tempat parkir dan ruang tunggu bagi masyarakat pencari keadilan, kemudian Bupati Lahat akan memberi bantuan 2 unit motor Dinas untuk keperluan para Jurusita/Jurusita Pengganti.
