Coffee Morning Kesekretariatan : Tetap Semangat dan Tingkatkan Kinerja
Bangkinang | www.pa-bangkinang.go.id

Senin (20/02/2023), Bertempat di ruang Sekretaris Pengadilan Agama Bangkinang, dilaksanakan coffee morning tim kesekretariatan Pengadilan Agama Bangkinang. Agenda Coffee morning merupakan salah satu agenda yang diharapkan dapat berjalan rutin oleh bagian Kesekretariatan. Agenda coffee morning ini dilaksanakan dalam rangka koordinasi rencana dan pelaksanakan program dalam satu minggu kedepan. Coffee morning dipimpin oleh Sekretaris Pengadilan Agama Bangkinang, Bapak Darsono, S.Pd.I., M.H., diikuti oleh Kasubag Kepegawaian dan Ortala Siti Sahlaini, S.Ag., S.H., Kasubag Umum dan Keuangan Fatma Ridha, S.H.I., dan Kasubag PTIP Elvris Ninelawati, S.E.
Coffee Morning dilaksanakan pada Pukul 09.00 WIB setelah pelaksanaan apel senin pagi dan penandatanganan Komitmen Bersama Tahun 2023. Acara didahului dengan pemaparan dari Sekretaris tentang rencana program pada bulan ini terutama pada seminggu kedepan.
Sekretaris Pengadilan Agama Bangkinang, Bapak Darsono, S.Pd.I., M.H., mengharapkan agar semua pihak tetap semangat dan kompak dalam menjalankan tugas. Beliau berharap kinerja kesekretariatan dapat ditingkatkan kembali pada tahun ini. Coffee Morning dilanjutkan dengan sesi diskusi penyampaian progress dari masing-masing Kasubag. Coffe Morning berjalan santai dan lancar. (ES/TimITPaBkn)
