Di Bulan Januari, KDRT Mendominasi Alasan Cerai Gugat Pada PA Makassar
Makassar | pa-makassar.net
Di bulan Januari 2014, PA. Makassar menerima perkara cerai gugat lebih tinggi jumlahnya (lebih banyak) dari cerai talak, dan hal itu menjadi trend perkara yang diterima oleh pengadilan Agama di Indonesia.
Namun demikian, ada yang khusus dan menarik perhatian dari alasan-alasan perceraian yang diajukan, karena ada 33 perkara yang diajukan oleh istri yang menggugat cerai suaminya dengan alasan yang sama, yakni memukul hingga menimbulkan bekas luka dan atau menimbulkan bekas memar. Hal ini menjadi ironi karena pada bulan Desember khususya, telah diperingati hari ibu dengan berbagai kegiatan seminar, work shop dan lain sebagainya dengan tujuan efektivitas Undang-Undang Tentang Penghapusan Tindak Kekerasan Dalam Rumah Tangga, paling tidak mengurangi KDRT.
KDRT. yang diajukan sebagai alasan perceraian umumnya berupa kekerasan pisik sebagai salah bentuk KDRT. Undang-Undang tentang PKDRT telah mengatur “Setiap orang dilarang melakukan kekerasan dalam lingkup rumah tanggganya dengan cara”
- Kekerasan pisik;
- Kekerasan psikis; Misalnya selingkuh
- kekerasan seksual atau
- Penelantaran dalam rumah tangga
Dan sanksi hukumnya pun telah diatur, yaitu:
Kategori kekerasan pisik, diatur pada pasal 44:
- a. Ayat (1). Setiap orang yang melakukan tindak kekerasan pisik pidana penjara paling lama 5 tahun atau denda paling banyak Rp. 15.000.000,.
b. Ayat (2). Mengakibatkan korban jatuh sakit ataun luka berat, pidana penjara paling lama 10 tahun atau denda paling banyak Rp. 30.000.000,-.
- b. Ayat (3). Mengkibatkan matinya korban, dipidana dengan pidana penjara paling lama 15 tahun atau denda paling banyak Rp. 45.000.000,-.
- c. Ayat (4). Dilakukan oleh suami terhadap isteri atau sebaliknya yang tidak menimbulkan penyakit atau halangan untuk menjalankan pekerjaan jabatan atau mata pencaharian atau kegiatan sehari-hari, dipidana dengan pidana penjara paling lama bulan atau denda paling banyak Rp. 5.000.000,-
Selain KDRT., alasan selingkuh baik yang dilakukan oleh suami maupun istri menduduki urutan kedua dan jumlahnya seimbang anatara perselingkuhan suami dan istri. Alasan lain adalah narkoba, Judi, mabuk-mabukan dan lain sebagainya.
Aria libra
