logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

DYK Cabang Kalimantan Selatan Gelar Bakti Sosial

Banjarmasin | pa-banjarmasin.pta-banjarmasin.go.id

Bertempat di Aula Utama PN Banjarmasin, Jum’at (19/07/2013) Dharmayukti Karini Cabang Kalsel menyelenggarakan Kegiatan Bakti Sosial. Dengan tema “DENGAN BAKTI SOSIAL KITA TINGKATKAN KEBERSAMAAN DAN KEPEDULIAN SESAMA ANGGOTA DHARMAYUKTI KARINI DAN TERHADAP WARGA PENGADILAN” yang di dalam rangkaian acara tersebut disertakan pula Acara Penyerahan Paket Lebaran  kepada Seluruh Tenaga Honorer di  ligkungan Pengadilan se Banjarmasin yaitu Pengadilan Negeri, Pengadilan Agama, Pengadilan Tata Usaha Negara, Pengadilan Militer dan Dilmil I-06 Banjarmasin

Ketua  Pengadilan Negeri  Banjarmasin H. Yahya Syam, SH, MH.dalam sambutannya sangat mengapresiasi program Kegiatan Bakti Sosial serta Penyerahan Bantuan Paket Lebaran yang dilaksanakan Dharmayukti Karini Cabang Kalsel ini karena berbagi pada orang sekitar kita sangatlah penting agar mereka juga merasakan apa yg kita rasakan.Beliau mengharapkan agar kegiatan bantuan tersebut kedepan bisa lebih ditingkatkan baik dari segi jumlah dan kualitas Bantuan.

Penyerahan Paket Lebaran tersebut merupakan salah satu program kerja Dharmayukti Karini Cabang Kalsel yang ditujukan untuk memberikan sedikit rezeki mereka kepada para Tenaga Honorer warga Peradilan Banjarmasin.

Pada kesempatan ini Paket Lebaran diberikan kepada 65 orang tenaga honorer penerima yang terdiri dari Tenaga Honorer PN Banjarmasin, Tenaga Honorer PA Banjarmasin, Tenaga Honorer PTUN Banjarmasin, Tenaga Honorer PM Militer, dan Tenaga Honorer Dilmil I-06 Banjarmasin.

 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice