Gelar Bimtek Perpustakaan, PTA Palu Hadirkan Pemateri dari Perpustakaan Daerah

Ketua Pengadilan Tinggi Agama Palu Drs. H. Muh. Djufri Palallo, SH., MH, didampingi Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Palu Drs. H. Haryono Sunaryo, SH., MH. , dan Panitera Sekretaris Khaeril Anwar, SH., MH.
Palu | pta-palu.net
Standar dasar pengelolaan perpustakaan khusus instansi pemerintah, meliputi status organisasi, jasa danĀ sumber daya yang terdiri dari sumber daya manusia, gedung dan anggaran. Standar ini berlaku pada perpustakaan khusus yang dibentuk oleh dan menjadi bagian dari instansi pemerintah.
Tugas dari perpustakaan khusus seperti yang dipaparkan diatas yang pada intinya adalah perpustakaan khusus bertugas menyediakan akses informasi yang dibutuhkan lembaga induk tersebut, misalnya pengambilan keputusan, kebijakan, penyebaran informasi seputar lembaga induk lewat terbitan berseri, dan lain-lain.
Maka untuk meningkatkan kualitas dan kemampuan petugas perpustakaan Pengadilan Tinggi Agama Palu menyelenggarakan Bimtek Perpustakaan di Hotel Jazz Palu, yang diadakan mulai tanggal 28 sampai dengan 30 Oktober 2013 yang diikuti oleh peserta dari seluruh pengadilan agama di wilayah pengadilan tinggi agama Palu.
Diharapkan nanti peserta yang ikut dalam Bimtek ini dapat mengaplikasikan ilmu yang didapatnya di satker masing-masing, sebagaimana disampaikan oleh Ketua Pengadilan Tinggi Agama Palu dalam acara pembukaan.

Peserta Bimbingan TeknisĀ Perpustakaan Dari Seluruh Pengadilan Agama Di Wilayah PTA. Palu
Pemateri yang didatangkan dalam bintek ini dalah petugas perpustakaan dari Perpustakaan Daerah Sulawesi Tengah, yang telah berpengalaman dalam pengelolaan perpustakaan. Dan peserta sangat antusias dalam mengikuti acara ini.
