Hakim Agung Rifyal Ka’bah Meninggal Dunia, Keluarga Besar PA Pangkalan Kerinci Gelar Shalat Ghaib

Pangkalan Kerinci | pa-pangkalankerinci.go.id
Innalillahi wainna ilaihi rajiun. Selasa (24/9/2013) Hakim Agung dari Kamar Agama, Prof. Dr. H. Rifyal Ka’bah, MA menghembuskan nafas terakhirnya sekitar jam 8 WIB di National University Hospital Singapura dalam usia 63 tahun karena menderita sakit ginjal.
Dalam laman badilag.net disebutkan bahwa Hakim Agung Rifyal Ka’bah sudah lama mengidap penyakit ginjal dan telah cukup intensif melakukan pengobatan di dalam maupun di luar negeri.
sebagai wujud rasa duka yang mendalam atas meninggalnya salah satu putera terbaik Mahkamah Agung dari Kamar Agama, Kamis (26/9/2013), sekitar pukul 08.15 WIB keluarga besar PA Pangkalan Kerinci menggelar shalat ghaib di masjid yang berada di depan gedung PA Pangkalan Kerinci. Kepada redaksi salah seorang Hakim PA Pangkalan Kerinci menyatakan kekagumannya atas prestasi akademik yang dicapai oleh Hakim Agung yang memulai karirnya sebagai Hakim Agung di usia 50 tahun ini.
