Hakim PTA Manado Ingatkan Kedisiplinan

Manado | pta-manado.go.id
Tidak bisa dipungkiri, tidak selamanya seorang pegawai/staff dapat menjalankan aturan yang telah ditetapkan pimpinannya dengan baik, sempurna tanpa halangan. Terkadang, ada saat dimana seseorang mampu menjalankan tugas dan fungsinya dengan maksimal, namun ada pula saat ia gagal atau lalai, baik karena penyebab yang krusial atau mungkin tanpa alasan yang logis.
Pimpinan PTA Manado telah menetapkan bahwa setiap hari Senin dan Kamis mengadakan apel pagi. Tentunya, seluruh warga PTA Manado terutama para pegawai diwajibkan mengikutinya bahkan datang lebih awal.
Pada apel pagi Senin (7/10/2013), Hakim Tinggi PTA Manado, Saefullah Ank yang bertugas sebagai pembawa amanat, nampaknya menyorot persoalan kedisiplinan para pegawai. Ia mengingatkan agar para pejabat struktural maupun fungsional yang memiliki stafnya masing-masing, agar memperhatikan kinerja dan kehadiran mereka.
“Jangan sampai, apel pagi yang hanya dua kali seminggu ini tidak diikuti atau datang terlambat. Tolong para pimpinan memperhatikan anggotanya. Biar bagaimana pun, kita harus menjadi contoh bagi PA sewilayah PTA Manado.” Tegas Saifullah.


Amanat yang disampaikan Saefullah itu kemudian menjadi motivasi tersendiri bagi seluruh warga PTA Manado. Dari sini, tentunya akan menjadi sarana untuk mengontrol kehadiran dan ketelitian para pegawai dalam memperhatikan peraturan yang berlaku. (Adm)
