Jelang Akhir Tahun, PTA Jambi Bersiap Menyelenggarakan Rakerda

WKPTA Jambi Drs. H. M. Yamien Awie, SH., MH, memimpin rapat SC dan OC Rakerda PTA Jambi
Jambi | pta-jambi.go.id
Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Jambi, Drs. H. M. Yamien Awie, SH., MH, memimpin rapat lanjutan persiapan Rakerda PTA Jambi, Rabu (13/11/2013).
Rapat kali ini diikuti oleh semua Steering Committee dan Organizing Committee Rakerda PTA Jambi.
Dalam rapat kali ini, lebih fokus dibahas tentang persiapan sidang komisi, dan hal-hal yang berhubungan dengan yustisial.
Selain itu juga dibahas tentang persiapan teknis lainnya yang nanti akan dibutuhkan pada saat pelaksanaan Rakerda PTA Jambi yang direncanakan akan digelar di Wiltop Hotel Kota Jambi, 27-29 November 2013 mendatang.
WKPTA Jambi juga menegaskan agar semua panitia pelaksana untuk bekerja maksimal dalam rangka menyiapkan segala kebutuhan. Pasalnya waktu pelaksanaan sudah sangat dekat.

Peserta
Namun dirinya meyakini panitia pelaksana sudah menyiapkan kebutuhan dan semua hal-hal yang berkaitan dengan pelaksanaan Rakerda nantinya.
‘’Yang saya yakin dan percaya, akan siap sesuai dengan waktunya, dan saat pelaksanaan tidak ada kendala lagi,’’ tukasnya. (Jurdilaga PA Jambi)
