
Kabanjahe | https://www.pa-kabanjahe.go.id
Kepala Sub Bagian Umum dan Keuangan Pengadilan Agama Kabanjahe, Dr. Saprijal, S. H., M. Ag. bersama dengan Kasubbag Perencanaan, Teknologi Informasi dan Pelaporan (PTIP), Nur Ilmayati, S. H. mengikuti Pelatihan Jarak Jauh Pejabat Penguji Surat Perintah Membayar (PJJ PPSPM) pada Senin, 27 Februari 2023.


Kegiatan ini diselenggarakan oleh Kementerian Keuangan RI yaitu Kemenkeu Learning Center dan dilaksanakan secara online. Dari ruang kerja masing-masing Bapak Saprijal dan Ibu Nur Ilmayati mengikuti kegiatan ini melalui media zoom meeting.


Pelatihan ini dijadwalkan dilaksanakan selama 1 minggu, dimulai pada senin, 27 Februari 2023 sampai dengan Jumat, 3 Maret 2023. (nrl)
