Keterbukaan Anggaran, Sekretaris Sosialisasikan DIPA PTA Bengkulu Tahun 2017
Bengkulu | PTA Bengkulu
Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu mensosialisasikan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) 2017, selasa (10/1/2017). Kegiatan berlangsung di aula Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu yang dimulai pukul 09.00 WIB tersebut sebagai bentuk keterbukaan Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu dari segi anggaran yang ada.
Kegiatan tersebut diikuti oleh Hakim Tinggi, pejabat fungsional dan struktural, Panitera Pengganti dan para staf Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu. Tampak dalam kegiatan tersebut Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu Drs. H.M. Alwi Mallo, M.H. didampingi Panitera Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu Drs. H. Misbahul Munir, S.H., M.H. yang bertindak sebagai moderator dan Sekretaris Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu Hendriansyah, S.H., M.H. sebagai pembicara.
Sekretaris Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu dalam paparannya menyampaikan secara gamblang dan detail tentang alokasi dana DIPA tahun 2017 yang akan di belanjakan untuk satu tahun ke depan, hampir sebagian besar adalah belanja pegawai yang terdiri dari gaji dan tunjangan kinerja sedangkan sisanya digunakan untuk belanja barang dan operasional.
Sembari berjalannya pemaparan, sekretaris Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu juga memberikan kesempatan tanya jawab dan diskusi serta menampung aspirasi dari hadirin dan beliau berjanji akan mencoba memenuhi apa yang diminta/sarankan peserta selagi masih mengacu pada DIPA tahun 2017 dan tentunya sesuai dengan aturan.
Dalam kesempatan yang sama, Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu sangat mengapresiasi kegiatan ini karena banyak manfaatnya serta kita semua mengetahui kemampuan anggaran kantor dan semua pihak dapat memantau sejauh mana pemanfaatan anggaran tersebut dapat terealisasi.
“Dengan kegiatan sosialisasi DIPA ini kita semua dapat menyampaikan unek-unek dan sarannya, berhak mengajukan usulan serta yang terpenting kita merasa bertanggung jawab terhadap DIPA kita, dari usulan-usulan yang telah kita sampaikan tentunya akan dilakukan pertimbangan skala prioritas dan disesuaikan dengan anggaran yang ada” tegas beliau.
Terakhir Wakil Ketua menyampaikan terima kasih kepada semua pihak atas pencapaian ditahun 2016, dimana semua pencapaian penyerapan anggaran 90 persen ke atas, mudah-mudahan ditahun ini akan lebih ditingkatkan lagi. (trio_ckp)
