Ketua Baru Pengadilan Agama Tarutung, Hari Bersejarah dan Pertama

Tarutung – Humas: Ketua Pengadilan Tinggi Agama Medan Dr. Abd. Hamid Pulungan, S.H., M.H. melantik dan mengambil sumpah jabatan Dr. Handika Fuji Sunu, S.H.I., M.H. sebagai Ketua Pengadilan Agama Tarutung yang baru, bertempat di aula lantai 3 gedung PTA Medan, Selasa (24/6/2025). Dr. Handika Fuji Sunu sebelumnya menjabat sebagai Wakil Ketua Pengadilan Agama Kerinci (PTA Pekanbaru), dan akan melanjutkan amanah sebagai Ketua yang sebelumya dijabat oleh Romi Maulana, S.H.I., M.H. yang dimutasi sebagai Ketua Pengadilan Agama Muara Sabak (PTA Jambi).
Pada waktu yang sama KPTA Medan juga melantik dan mengambil sumpah jabatan Dra. Hj. Harmala Harahap sebagai Hakim Tinggi pada PTA Medan dan Dr. Hj. Sakwanah, S.Ag., S.H., M.H. sebagai Ketua PA Lubuk Pakam Kelas 1A. Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan tersebut dilaksanakan memperhatikan surat Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama Nomor 1205/DJA/KP4.1.3/V/2025, tanggal 28 Mei 2025, hal Hasil Rapat Tim Promosi Mutasi Hakim Mahkamah Agung RI.
Turut hadir dalam acara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan tersebut diantaranya pimpinan PTA Medan, para Hakim Tinggi, Panitera, Sekretaris dan seluruh jajarannya pada PTA Medan, Ketua Pengadilan Agama sewilayah Sumatera Utara beserta seluruh jajarannya serta tamu undangan lainnya. (RTF)
