
Lubuk Pakam (15 September 2022). Sehubungan dengan adanya perubahan jabatan Pimpinan Ketua dan Wakil Ketua Pengadilan Agama Lubuk Pakam Kelas IA beserta adanya penambahan Hakim di PA Lubuk Pakam, maka perlu adanya pembentukan susunan Majelis Hakim yang baru.
Ketua Pengadilan Agama Lubuk Pakam Kelas IA, bapak Drs. Juwaini, SH,.MH mengundang Wakil Ketua, Panitera, Sekretaris dan seluruh Hakim PA Lubuk Pakam untuk hadir dalam rapat yang bertempat di ruang kerja Ketua PA Lubuk Pakam Kelas IA.

Rapat koordinasi khusus ini, selain membahas tentang pembagian susunan Majelis Hakim yang baru juga membahas tentang kinerja dalam percepatan penyelesaian perkara dan meningkatkan ranking Penilaian SIPP Pengadilan Agama Lubuk Pakam dan capaian kinerja triwulan Pengadilan Agama Lubuk Pakam.
Beliau menghimbau kepada Wakil Ketua, Para Hakim, Panitera dan Sekretaris PA Lubuk Pakam untuk melaksanakan tupoksi dengan sebaik-baiknya dan tetap saling berkoordinasi dalam penyelesaian masalah.
