Ketua PA Simalungun : Hati-Hati Penyakit Hati
Simalungun | PA Simalungun
Selasa, 30 Mei 2017, di bulan ramadhan yang suci ini adalah saat yang paling tepat untuk berbenah diri. Hal inilah yang diutarakan oleh Drs. H. Zulkarnain Lubis, MH dalam mengisi tausiah ba’da zuhur di Musholla Pengadilan Agama Simalungun. Pada kesempatan ini sebagai Ketua di kantor Pengadilan Agama Simalungun beliau menekankan betapa bahayanya dampak penyakit hati pada kehidupan sehari-hari.
Salah satu penyakit hati yang dapat mewabah dan menular adalah sifat sombong. Bahkan sifat sombong mendapat perhatian dan perlakuan khusus di dalam Al-Quran agar manusia terhindar dari sikap sombong dan supaya manusia tahu siapa dirinya.
Salah satu diantaranya yang paling rinci dari beberapa ayat adalah tentang penjelasan kejadian manusia yang dijelaskan di dalam surat Al-Hajj ayat 5 :
Hai manusia, jika kamu dalam keraguan tentang kebangkitan (dari kubur), maka (ketahuilah) sesungguhnya Kami telah menjadikan kamu dari tanah, kemudian dari setetes mani, kemudian dari segumpal darah, kemudian dari segumpal daging yang sempurna kejadiannya dan yang tidak sempurna, agar Kami jelaskan kepada kamu dan Kami tetapkan dalam rahim, apa yang Kami kehendaki sampai waktu yang sudah ditentukan, kemudian Kami keluarkan kamu sebagai bayi, kemudian (dengan berangsur-angsur) kamu sampailah kepada kedewasaan, dan di antara kamu ada yang diwafatkan dan (adapula) di antara kamu yang dipanjangkan umurnya sampai pikun, supaya dia tidak mengetahui lagi sesuatupun yang dahulunya telah diketahuinya. Dan kamu lihat bumi ini kering, kemudian apabila telah Kami turunkan air di atasnya, hiduplah bumi itu dan suburlah dan menumbuhkan berbagai macam tumbuh-tumbuhan yang indah.
Rasulullah juga pernah bersabda dalam sebuah haditsnya yang berarti orang yang di dalam hatinya ada rasa sombong walaupun hanya sebutir debu maka dia tidak akan masuk surga. Hanya dengan berdoa, menambah ilmu, memperbanyak zikir dan ibadah sehingga menambah keimanan kita terhadap Allah SWT mudah-mudahan kita dapat terhindar dari sifat sombong yang sangat di murka oleh Allah SWT.
Mudah-mudahan di bulan ramadhan yang penuh berkah ini kita menjadi semakin baik dari hari ke hari. Amiin ya robbal alamiin
