Ketua PTA Bengkulu Lakukan Pembinaan di PA Curup
Curup | PA Curup
Bertempat di aula PA Curup pada hari Selasa tanggal 25 Juli 2017 Ketua Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu Bapak Drs. H. M. Alwi Mallo, M.H., dengan didampingi oleh Sekretaris PTA Bengkulu Bapak Hendriansyah, S.H., M.H., melakukan pembinaan kepada seluruh keluarga besar PA Curup. Pembinaan tersebut bertujuan untuk menindaklanjuti hasil temuan Hatibinwasda PTA Bengkulu pada semester I tahun 2017 serta mencari permasalahan-permasalahan yang perlu dibicarakan bersama untuk dicarikan solusinya.
Acara yang dimoderatori oleh Ketua PA Curup Bapak Drs. Ahmad Nasohah tersebut dimulai pada pukul 09.00 WIB sampai dengan pukul 12.00 WIB. Pada kesempatan tersebut beliau juga menyampaikan beberapa kegiatan yang telah selesai dilaksanakan oleh PA Curup pada semester I tahun 2017 dan laporan kinerjanya baik kepaniteraan terkait penyelesaian perkara termasuk itsbath nikah terpadu serta bagian kesekretariatan mengenai penyerapan anggaran. Harapan beliau pada semester ke-2 ini PA Curup akan memiliki terobosan-terobosan di bidang pelayanan publik.
Dalam pemaparannya, Ketua PTA Bengkulu Bapak Drs. H. M. Alwi Mallo, M.H., menyampaikan beberapa hal yang penting terkait dengan kedisiplinan baik pada saat masuk kerja, pulang kerja maupun pada saat istirahat. Beliau juga menyampaikan agar peran Hawasbid PA Curup harus lebih ditingkatkan agar temuan yang disampaikan ke PTA dapat diminimalisir sehingga semakin ke depan nantinya tidak akan terdapat kesalahan-kesalahan yang berarti. Beliau juga mengapresiasi kinerja SIPP untuk PA Curup dan PA se-wilayah PTA Bengkulu namun harapan beliau agar jangan lengah dan malas untuk terus melakukan update terhadap SIPP.
Kemudian pembinaan masalah kesekretariatan yang disampaikan oleh Sekretaris PTA Bengkulu Bapak Hendriansyah, S.H., M.H., tentang berbagai permasalahan dan temuan-temuan baik pada Bagian Umum & Keuangan, Bagian Perencanaan, TI & Pelaporan serta Bagian Kepegawaian, Organisasi & Tata Laksana demikian juga tentang permasalahan seputar Tenaga Honorer. Beliau berharap agar keseluruhan permasalahan dan temuan-temuan tersebut dapat ditindaklanjuti dan diselesaikan secepatnya untuk tertibnya administrasi PA Curup ke depannya.
Kegiatan tersebut diakhiri dengan foto bersama Ketua PTA Bengkulu dan seluruh pegawai PA Curup.
