logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Ketua PTA Padang Hadiri Pembukaan Sidang Itsbat Terpadu di Kecamatan Sungai Aur

Simpang Empat | PA Talu

Diawali dengan sarapan pagi di rumah dinas Bupati Pasaman Barat, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Padang, Bupati Pasaman Barat, Ketua Pengadilan Agama Talu, Kemenag Pasaman Barat beserta rombongan langsung menuju Kecamatan Sungai Aur tempat dilaksanakannya sidang Isbat nikah terpadu perdana tahun 2017,

Setelah sampai di Kecamatan Sungai Aua, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Padang, Bupati Pasaman Barat, Ketua Pengadilan Agama Talu dan rombongan disambut dengan persembahan tari gelombang.

Dalam sambutannya KPTA menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati, Ketua Pengadilan Agama Talu dan Kemenag yang telah mengadakan Isbat Nikah terpadu. “Mudah-mudahan dengan adanya acara  sangat membantu bagi masyarakat yang sudah menikah secara agama namun perniakahannya belum dicatatkan sehingga pernikahannya tidak diakui negara, Ujar KPTA”. Selanjutnya beliau menyampaikan bahwa akan menyulitkan bagi pasangan tersebut karena mereka akan kesulitan dalam membuat akta kelahiran anak, paspor, mencari pekerjaan dsb.

Sedangkan Bupati Pasaman Barat, Drs. H. Syahiran, MM., mengungkapkan,  bahwa di Kabupaten Pasaman Barat masih ada sebanyak 3500 pernikahan yang tidak tercatat, maka dengan adanya Pelayanan Satu Atap dilaksanakan oleh Pengadilan Agama Talu bekerja sama dengan Kantor Urusan Agama se Kabupaten Pasaman Barat serta Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Pasaman Barat.

Sidang keliling ini dilaksanakan untuk memberikan pelayanan peradilan kepada masyarakat miskin dan masyarakat yang mengalami keterbatasan akses ke Pengadilan, sesuai dengan Misi Mahkamah Agung Republik Indonesia(Justice for poor dan Justice for all). Apalagi sesuai dengan PERMA No. 1 tahun 2015 yang menekankan pentingnya memberikan layanan bantuan hukum bagi masyarakat, terutama yang terkendala dengan biaya berperkara.

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice