logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Ketua PTA Sumatra Selatan Purna Bakti

Palembang | pta-palembang.net

Rabu 09 Agustus 2017 Bertempat di rumah dinas Gubernur Sumatera Selatan digelar acara pelepasan Bapak Drs. H. Abdurrahman HAR, S.H (Ketua Pengadilan Tinggi Agama Sumatera Selatan) yang baru saja dilaksanakan wisuda purna bakti.

Hadir dalam acara ini Selain Ketua Kamar Agama MARI Bapak Dr. H. Amran Suadi, SH., M.H, M.A.; Dirjen Badilag Bapak Dr. H. Abd. Manaf, M.H,; 15 Ketua PTA Seluruh Indonesia, antara lain PTA Padang; Bengkulu; Jambi; Babel; Lampung; Banten; Jawa Barat; Ambon; Pontianak; Kalimantan Tengah; Banjarmasin; Makasar; Kalimantan Timur; Sulawesi Tengah; Maluku, serta keluarga besar Pengadilan Tinggi Agama Sumatera Selatan dan para unsur pimpinan Pengadilan Agama wilayah Pengadilan Tinggi Agama Sumatera Selatan.

Acara di awali dengan pembukaan dan dilanjutkan dengan pembacaan do'a yang di kholifai oleh Bapak Drs.

Acara di awali dengan pembukaan dan dilanjutkan dengan pembacaan do'a yang di kholifai oleh Bapak Drs. H. Kamil Umar Esa, S.H.; Pembacaan Ayat suci Al-Qur'an; Sambutan Ketua Panitia; Penayangan Slide Auto Biografi dan Kesan Pesan Bapak Drs. H. Abdurrahman HAR, S.H.; Sambutan Gubernur; Sambutan Ketua MARI; pemberian Cindramata dan ucapan selamat.

Acara ini berlangsung dengan gembira sekali gus haru, di mana dari laporan Ketua Panitia yang disampaikan oleh Bapak Drs. H. Husin Fikri Imron, S.H. M.H. (Hakim Tinggi) bahwa baru kali ini acara Purna Bakti dan Pelepasan Ketua Pengadilan Tinggi Agama Sumatera Selatan di gelar di Girya Agung Rumah Dinas Gubernur Provinsi Sumatera Selatan, karenanya jajaran Mahkamah Agung RI khususnya Peradilan Agama mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada Gubernur dan jajarannya yang berkenan menyediakan sarana dan perasarana sehingga acara ini dapat terlaksana.

Ketua Panitia melaporkan juga pada Gubernur bahwa selama kepemimpinan Bapak Abdurrahman HAR sudah disahkan 5 Pengadilan Agama baru dan tidak lama lagi akan berdiri, yang tersebar di lima Kabupaten dan Kota di Provinsi Sumatera Selatan di tambah dengan Pengadilan Agama yang sudah berdiri sebanyak 7 Pengadilan Agama sehingga nantinya berjumlah 12 Pengadilan Agama yang siap melayani masyarakat Sumatera Selatan dengan jumlah perkara ditangan selama 5 tahun terakhir berjumlah lebih dari 40 ribu perkara;

Bapak Abdurrahman sebelum menyampaikan kesan dan pesannya terlebih dahulu di tampilkan vidio autobiografi yang mengisahkan perjalanan hidup dan karir beliau dari kecil hingga akhir masa pengabdiannya sebagai abdi negara di Peradilan Agama di bawah Mahkamah Agung RI. Dalam kesan dan pesan Beliau mengungkapkan bahwa sebelum bertugas di Sumatera Selatan sudah lama mendengar nama besad Bapak Alex Nurdin, alhamdulillah dapat berjumpa dan menikmati buah karya beliau termasuk acara hari ini yang terlaksana di Griya Agung ini. Bapak Abdurrahman juga mohon maaf kepada Gubernur dan DPRD tidak selalu dapat hadir sendiri memenuhi undangan namun tetap mengirim utusan untuk bisa hadir.

Giliran kata sambutan Gubernur, Bapak Alex Nurdin tidak menyia-nyiakan suasan dan kesempatan, beliau selain mengucapkan selamat datang pada tamu undangan dari Mahkamah Agung dan Ketua PTA 15 Provinsi, kesempatan baik ini digunakan Alex Nurdin mempromosikan pembangunan dan keindahan Sumatera Selatan dengan menayangkan beberapa vidio. Antara lain pusat olah raga Jakabaring, RLT yang segera beroperasi di tahun 2018, Masjid Raya terindah yang saat ini dalam tahap persiapan, dan pembangunan lain dalam persiapan menyambut Asian Game 2018.

Bapak Amran Suadi yang mewakili Ketua MA, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Pemerintah Daerah Provinsi Sumatera Selatan, terutama kepada Bapak Gubernur dan Ketua DPRD yang telah membantu terselenggaranya acara purna bakti dan pelepasan Ketua PTA Sumatera Selatan menempati ruanag pertemuan Rumah Dinas Gubernur, semoga kerjasama yang sudah terjalin baik ini dapat ditindaklanjuti dan di tingkatkan oleh Ketua PTA di masa yang akan datang.

Selain itu Ketua Kamar Agama juga berpesan agar aparat peradilan berhati-hatilah dalam menggunakan MEDSOS dan turut serta menjaga persatuan dan kesatuan NKRI, menjaga kerukunan ummat beragama. Kepada Bapak Abdurrahman HAR yang telah purna bakti diucapkan selamat memasuki masa purna bakti dan lanjutkan pengabdiannya di tengah tengah masyarakat serta selamat menunaikan ibadah haji semoga mendapat haji yang mabrur.

Di akhir acara Bapak Abdurrahman Har dan Isteri menerima cindramata dan ucapan selamat dari MA, Gubernur, DPR dan tamu undangan lainnya.

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice