logo web

Dipublikasikan oleh PA Wates pada on .

KOMITMEN TERHADAP PEMBANGUNAN ZI,

KOORDINATOR AREA II LAKUKAN MONEV LANJUTAN TERHADAP ANGGOTA AREANYA

 

Wates Kamis, 18 September 2025. Dalam rangka memastikan keberlanjutan pembangunan Zona Integritas (ZI) setelah adanya Verifikasi Lapangan oleh Tim Penilaian, Pengadilan Agama (PA) Wates tetap melaksanakan kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Zona Integritas secara berkala. Hal ini sebagai bentuk komitmen PA Wates dalam keberlanjutan pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju (Wilayah Bersih dari Korupsi (WBK).

Monev yang dilakukan pada hari ini dipimpin langsung oleh Ketua PA Wates, Jafar Sodik, S.Ag., M.H. selaku Koordinator Area II Pembangunan ZI PA Wates. Dalam pelaksanaan monev ini, dilakukan diskusi ringan antara Koordinator area dengan anggota area yang bertempat di ruang kerja Panitera PA Wates.

Kegiatan rapat ini tidak hanya sebagai rapat formal biasa, akan tetapi setiap anggota area dituntut untuk paham akan makna pembangunan Zona Integritas di lingkungan kantor PA Wates dan juga selalu memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat yang datang serta tak lupa juga anggota area II ini tetap berkomitmen dalam membangun suasana pelayanan yang jauh dari Korupsi maupun gratifikasi dengan memberikan pelayanan sesuai dengan SOP pelayanan PA Wates.

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice