KPTA Padang Kunjungi Kantor Baru PA Sawahlunto

Sawahlunto | www.pa-sawahlunto.go.id
Selasa, (17-12-2013), sekitar Jam 13.00 WIB rombongan Ketua PTA Padang tiba di Pengadilan Agama Sawahlunto. Rombongan ini selain KPTA (Drs. H. M. Thahir, SH.,MH) juga ikut bersama beliau staf PTA Padang (Masrineldi dan Asril). Setelah istirahat, shalat dan makan siang di ruangan Ketua PA, rombongan KPTA dan PA Sawahlunto meluncur menuju kantor baru di jalan Khatib Sulaiman, Kolok, Kecamatan Barangin, Kota Sawahlunto guna meninjau perkembangan pembangunan gedung baru ini.
Setibanya disana rombongan KPTA meninjau satu persatu ruangan dengan didampingi Ketua PA Sawahlunto (Drs. Ahmadi Yakin Siregar), Waka PA Sawahlunto (Drs. M. Taufik, MH), Panitera Sekretaris (Damris, SH), Hakim Tinggi Pengawas PTA Padang yang sedang melakukan pengawasan di PA. Sawahlunto, dan beberapa staf PA Sawahlunto. “Kantor ini begitu luas dan ruangannya banyak, mudah-mudahan dapat meningkatkan kinerja seluruh Hakim dan Pegawai PA Sawahlunto dalam melayani dan memberikan keadilan kepada masyarakat,” ujar KPTA sambil melangkah menuju lantai atas.
Kantor baru PA Sawahlunto yang berlokasi di jalan Khatib Sulaiman, Nagari Kolok, Kecamatan Barangin Kota Sawahlunto ini memiliki luas tanah keseluruhan : 3.990 M2 dan Luas bangunan gedung : 900 M2 rencananya baru akan ditempati pada tahun 2015, karena pada tahun 2014 masih ada pekerjaan pengecatan dinding luar/dalam dan lain-lain. Rencananya ke depan kantor baru Pengadilan Agama Sawahlunto ini akan dilengkapi fasilitas halaman, pekarangan, landscape, taman, pos jaga, pagar dan beberapa sarana dan prasarana kantor seperti perangkat CCTV, telephon, jaringan dan perlengkapan perkantoran lainnya.
Tahun Anggaran 2013 Pembangunan Gedung Kantor Pengadilan Agama untuk tahap ke dua (2) telah selesai sesuai Berita Acara Serah Terima Pekerjaan No. 13/KPA-PA. SWL/PGK/XI/2013 tanggal 04 Nopember 2013 yang lalu, meliputi pekerjaan :
- Pemasangan dinding sekaligus plasteran
- Pemasangan konsen dan pintu
- Pemasangan atap
- Pembangunan bak penampung air
- Pembangunan plat wicker
- Instalasi pipa listrik
Sebagai informasi, sampai saat ini Pembangunan gedung kantor PA. Sawahlunto telah melewati dua (2) tahap, yaitu:
1. Tahap pertama di tahun 2012
Perencana PT. Natural, konstruksi CV. Arashindo, Pengawasan Gema Persada Conssultant dengan nilai pagu anggaran sebesar Rp. 997.500.000,-
2. Tahap kedua di tahun 2012
Perencana PT. Natural, kontruksi CV. Safindo Perkasa, Pengawasan CV. Muldecon Graha Adhiyaksa dengan nilai pagu anggaran sebesar Rp. 2.500.000.000,-

Hampir dua jam berlalu mengamati setiap sudut kantor baru ini, secara keseluruhan KPTA puas dengan proses pembangunan gedung ini, hal ini terlihat pada cara beliau mengamati, menyarankan dan menjelaskan pandangan-pandangan tentang pembangunan gedung baru Pengadilan Agama Sawahlunto. (PA. Swl)
