Pangkalan Kerinci, Jumat 5 Mei 2023



rombongan dari Pengadilan Agama Pangkalan Kerinci yang terdiri dari Wakil Ketua, Hakim, Pejabat Fungsional dan Struktural beserta pegawai dan PPNPN melakukan kunjungan ke rumah Pegawai Pengadilan Agama Pangkalan Kerinci, kunjungan pertama dimulai ke rumah kediaman Abu Hasan Jurusita Pengganti Pengadilan Agama Pangkalan Kerinci di Jl. Guru Pangkalan Kerinci, selanjutnya kunjungan kedua ke rumah Sekretaris Pengadilan Agama Pangkalan Kerinci Efendi. Kunjungan ini selain ajang silaturahmi sekaligus sebagai momen halal bihalal dibulan Syawal setelah lebaran Idul Fitri.



Sambutan yang hangat oleh tuan rumah dilengkapi dengan sajian makanan dan minuman yang menggugah selera menambah keceriaan dan rasa kekeluargaan seluruh pegawai PA Pangkalan Kerinci, dalam momen ini tentu tak lupa saling bermaaf-maafan, sebagai manusia yang tidak pernah luput dari kesalahan.



Wakil Ketua Pengadilan Agama Pangkalan Kerinci Handika Fuju Sunu berpesan dalam obrolan santai agar selalu menjaga kekeluargaan dan kekompakan, sehingga akan terciptnya hubungan yang harmonis sehingga akan berdampak pada hasil pekerjaan yang baik pula, tegas beliau (Dedi_Pkc)
