logo web

Dipublikasikan oleh Iwan Kartiwan pada on .

Mahkamah Syar’iyah Jantho Adakan Perpisahan dengan Ketua Lama


Bapak H. Sufyan Ahmad, S. Ag (Kiiri) didampingi Ketua Baru MS Jantho Bapak Drs. H. Abd. Hafiz

Pada hari Jum’at tanggal 27 September 2013 MS Jantho mengadakan perpisahan dengan Bapak H. Sufyan Ahmad, S.Ag sebagai Ketua MS Jantho yang lama yang pindah tugas sebagai Hakim biasa ke Mahkamah Syar’iyah Banda Aceh Kelas IA, sesuai dengan Surat Keputusan Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia Nomor : 1304/DjA/KP.04.6/SK/VI/2013 tanggal 28 Juni 2013.

H. Sufyan Ahmad, S.Ag  bertugas di MS Jantho tepatnya pada tanggal 03-08-2010 yang lalu dan telah mengabdi di MS Jantho selama + 3 tahun  dan sebelumnya juga telah mengabdi di MS Sabang sebagai Ketua. Acara perpisahan tersebut dilaksanakan dalam ruang sidang utama, yang diawali dengan pembacaan ayat-ayat suci Al-Qur’anul karim yang dilantunkan oleh saudara M. Raihan, S.Ag.,SH.,MH.

Dalam kata-kata perpisahannya beliau menyampaikan bahwa, ianya telah bekerja di beberapa MS, namun bekerja di MS Jantho sangat tenang, tidak sama dengan bekerja di MS lain yang sehari-hari sangat bising dengan suara kenderaan bermotor, sedangkan di MS Jantho kita masih sering mendengar suara burung berkicau di pagi hari, karena suasananya yang masih sejuk dan masih banyak pohon-pohon yang meniupkan angin sepoi-sepoi.

Setelah penyerahan cendera mata, acara diakhri  dengan pembacaan do’a yang disampaikan oleh saudara Drs. Edi dan dilanjutkan dengan bersalam-salaman. ( Tim IT MS Jantho ).

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice