Menindak Lanjuti Persiapan Laporan Akhir Tahun MS Blangkejeren Gelar Rapat Terbatas

KMS Blangkejeren Drs. Azmir, SH. MH,. sedang Memberikan Pengarahan
Blangkejeren | blangkejeren.ms-aceh.go.id
Kamis, 14 November 2013 bertempat di ruangan rapat pimpinan Pejabat MS Blangkejeren menggelar rapat untuk menghadapi persiapan laporan akhir tahun. Drs. Ali Basyah Kamal sebagai Panitera membuka rapat dan dilanjutkan sambutan dan pengarahan dari KMS Blangkejeren Bapak Drs. Azmir, SH. MH,.
Ketua meminta agar MS Blangkejeren mulai bekerja dan membentuk tim untuk persiapan laporan akhir tahun sejak sekarang, hal itu dimaksudkan agar persiapan data-data yang di butuhkan dalam pelaporan nantinya dapat dipersiapkan jauh jauh hari dan disusun sesuai dengan format Laporan Akhir Tahun yang telah ditentukan.
Dengan menyiapkannya dari sekarang kita nantinya dapat mengurangi resiko kekeliruan dalam isi laporan dan data-data yang di butuhkan sehingga laporan yang dihasilkan nantinya memuat secara lengkap informasi yang dibutuhkan.
Dalam kesempatan itu Ketua juga memperlihatkan beberapa contoh sample Laporan dari PA lain yang dapat dijadikan acuan yang menurut pemdapat beliau sudah mendekati sempurna dan lengkap, kita jangan terpaku dengan model yang lama, sehingga kita tidak mencari tau perkembangan yang sudah di aplikasikan sekarang, jadi apabila ada format dan ketentuan yang terbaru, maka format terbaru itulah yang kita gunakan tentaunya dengan standar dan ketentuan yang berlaku. Laporan nantinya harus memuat semua aspek dari yang terkecil sampai yang terbesar.
Laporan penyerapan anggaran harus disajikan secara rill akurat dan transparan, seperti data pegawai, laporan umum, keuangan, dipa dan realisasi, penyelesaian perkara dan sebagainya. Selanjutnya Ketua menunjuk Panitera Sebagai Kuasa Pengguna Anggaran untuk memimpin tim penyusun laporan akhir tahun nantinya dan membawahi kau-kaur dibawahnya, agar pengumpulan data nantinya dapat terkoordinir dengan baik.
Dalam kesempatan yang sama juga Bapak Drs. Naim, SH,. sebagai Wakil Ketua MS Blangkejeren meminta agar data-data yang disiapkan nati di periksa terlebih dahulu oleh masing masing bagian sebelum nantinya diserahkan kepada Heri Irawan, A.Md yang ditunjuk sebagai Petugas Penyusun Laporan sehingga laporan siap untuk dicetak.

Peserta Rapat Sedang Mendengarkan Pengarahan dari Ketua.
Rapat ditutup setelah Panitera dan semua peserta setuju dengan rencana yang dibicarakan dalam rapat dan ketua berpesan semoga semua kita dapat bekerja maksimal sesuai tugas dan tanggung jawab yang telah ditunjuk.
(heri)
Sumber : http://blangkejeren.ms-aceh.go.id/component/content/article/53-berita/292-menindaklanjuti-persiapan-laporan-akhir-tahun-ms-blangkejeren-gelar-rapat-terbatas-1411.html
