
PA Panyabungan | pa-panyabungan.go.id
Panyabungan, Rabu (10/05/2023), Pengadilan Agama Panyabungan melaksanakan monitoring dan evaluasi kinerja layanan Pos Bantuan Hukum (Posbakum) pada Tahun 2023.
kegiatan tersebut dilaksanakan di ruangan Sekretaris, dihadir oleh Sekretaris Masidah, S.Ag., M.H, Kasubbag PTIP, Rudi Sofyan, S.H.I., M.H,. dan Ketua Pos Bantuan Hukum Advokat Indonesia Madina.

Monitoring dan evaluasi ini merupakan upaya Pengadilan Agama Panyabungan untuk menjaga konsistensi nya memberikan pelayananan bagi masyarakat yang kurang mampu dalam menghadapi kendala yang berkaitan dengan teknis dan adminstrasi Pengadilan, memberi pelayanan prima kepada masyakarakat terutama kepada para pencari keadilan.
