logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

MS Kualasimpang Sukses Melaksanakan Diskusi Hukum Wilayah IV

Kualasimpang |ms-kualasimpang.go.id

Mahkamah Syar'iyah Kualasimpang pada hari Jum’at, tanggal 03 Juni 2016, dimulai pukul 09.00-11.30 Wibdi Aula SKB Aceh Tamiang,melaksanakan Diskusi Hukum Wilayah IV Mahkamah Syar'iyah Aceh Tahun 2016 yang dihadiri 5 Mahkamah yaitu Mahkamah Syar'iyah Kualasimpang, Mahkamah Syar'iyah Langsa, Mahkamah Syar'iyah Idi, Mahkamah Syar'iyah Lhoksukon, Mahkamah Syar'iyah Lhokseumawe yang dibuka langsung oleh Drs. H. Abdul Manan Hasyim, SH,MH (Mahkamah Syar'iyah Aceh).

Mahkamah Syar’iyah Aceh dibawah kepemimpinan Ketua Mahkamah Syar’iyah Aceh, Drs. H. Jufri Ghalib S.H.,M.H mempunyai komitmen agar diskusi hukum di wilayah Mahkamah Syar’iyah Aceh tetap digalakkan, suasana diskusi senantiasa ditingkatkan sesuai wilayah yang telah ditentukan.  

Diskusi kali ini sebagai tuan rumah adalah Mahkamah Syar’iyah Kualasimpang dengan dihadiri oleh Ketua, Wakil Ketua, para Hakim, Panitera Pengganti, Panmud Jinayat Mahkamah Syar'iyah Kualasimpang, Mahkamah Syar'iyah Langsa, Mahkamah Syar'iyah Idi, Mahkamah Syar'iyah Lhoksukon, Mahkamah Syar'iyah Lhokseumawe, Forkopimda / Forkopimda Plus Aceh Tamiang.

Keynote Speaker : Drs. H. Abdul Manan Hasyim, SH,MH(MS. Aceh), Pemateri M. Azhar Hasibuan, S.HI, MA (MS. Langsa) Pembanding : T. Swandi, S.HI, MH (MS. Idi), Moderator : Said Nurul Hadi, S.HI, ME.I MS. Lhoksukon) Notulen : Amrin Salim, S.Ag, MA dan  Pahrudin Ritonga, S.HI (MS. Kualasimpang). 

Setelah pemateri memaparkan makalah yang berjudul PENYELESAIAN JARIMAH PEMERKOSAAN DALAM PERSPEKTIF QANUN JINAYAH, sedangkan makalah pembanding yang berjudul ANALISIS YURIDIS PENYELESAIAN JARIMAH PEMERKOSAAN.

Suasana diskusi hukum semakin menarik karena hampir seluruh peserta sangat antusias untuk bertanya kepada pemateri / narasumber tentang makalah yang disajikan dan hal-hal lain yang berkembang.

Perkara pemerkosaan saat ini sudah banyak sekali terjadi di Indonesia, begitu juga di Propinsi Aceh sudah banyak terjadi pelanggaran Qanun khususnya Jarimah Pemerkosaan bahkan ada yang dilakukan oleh orang paling terdekat seperti ayah kandung, sungguh telah melampau batas kesopanan, kesusilaan dan adat istiadat. Hakim ketika membuat Putusan agar membuat putusan yang benar dan mempertimbangkan dari berbagai aspek sehingga dapat dipahami dengan sebaik-baiknya. Tutur Drs. H. Abdul Manan Hasyim, SH,MH

Seluruh peserta diskusi mengharapkan kepada pelaku Jarimah Pemerkosaan agar diberikan hukuman yang seberat-beratnya sesuai Qanun Aceh Nomor 6 Tahun 2014 agar mendapatkan efek jera. 

Ketua Mahkamah Syar'iyah Kualasimpang, Drs. H. Bakti Ritonga, SH, MH mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia yang telah sukses melaksanakan Diskusi Hukum Wilayah –IV, semoga kebersamaan, kerjasama dan keberhasilan ini dapat kita tingkatkan lagi di masa yang akan datang. 

Khusus kepada Notulen Diskusi Hukum Wilayah –IV Amrin Salim, S.Ag, MA dan Pahrudin Ritonga, S.HI, Hakim MS. Kualasimpang agar dapat menyusun hasil dari diskusi ini dengan sebaik-baiknya. Kiranya dalam menyusun hasil diskusi baik saran, kritikan dan hal-hal yang berkembang supaya dimasukkan kedalam rumusan tersebut. Sehingga ke depan hasil Diskusi Hukum Wilayah –IV ini dapat menjadi acuan sebagai bahan diskusi maupun dalam hal pengambilan keputusan strategis.

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice