logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Orientasi Hukum Acara untuk Tiga PTA Digelar di Jambi

Sekretaris  Ditjen  Badilag  (Drs. H. Farid Ismail, S.H.,M.H.)  didampingi  Oleh KPTA Jambi  (Drs. H. Muzani Zahri, S.H.,M.H.), Kasubdit PK Dit.Pratalak (Drs. Yusrizal, M.H) dan Narasumber (Dr. H. Edi Riadi, S.H.,M.H.) dalam acara pembukaan Bintek Orientasi Hukum Acara Peradilan Agama di lingkungan PTA Jambi, Bengkulu, dan Palembang

Jambi | Badilag.net

Kualitas putusan pengadilan salah satunya ditentukan oleh penerapan hukum acara secara baik dan benar. Terjadinya keragaman pesepsi dalam penerapan hukum acara dapat berimplikasi pada kualitas putusan pengadilan. Oleh sebab itu, menurut sebagian ahli hukum, tidak ada ruang penafsiran dalam bidang hukum formil. Demikian penggalan kalimat yang disampaikan oleh Sekretaris Jenderal Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI, Dr. H. Farid Ismail, S.H., M.H., dalam pembukaan acara Bimbingan Teknis Orientasi Hukum Acara Peradilan Agama se Wilayah Pengadilan Tinggi Agama Jambi, Bengkulu dan Palembang bertempat di Wiltop Hotel Jambi, (29/10/2013).

Farid mengingatkan bahwa derasnya kritikan terhadap putusan Pengadilan Agama belakangan ini, baik datang dari kalangan internal maupun eksternal Peradilan Agama, harus menjadi pemicu bagi para hakim Pengadilan Agama untuk senantiasa meningkatkan kemampuan teknis baik di bidang hukum formil maupun materil demi terwujudnya putusan yang berkualitas.

Oleh sebab itu, Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama sangat serius dalam upaya peningkatan kualitas putusan melalui berbagai kegiatan, yang salah satunya berbentuk orientasi hukum acara, yang kali ini diselenggarakan oleh Direktorat Pranata dan Tatalaksana Perkara Perdata Agama.

Drs. Yusrizal, M.H., (Kasubdit PK Dit.Pratalak) selaku ketua panitia penyelenggaraan acara orientasi tersebut,  melaporkan bahwa bimbingan teknis orientasi hukum acara ini diikuti oleh 52 peserta yang merupakan para hakim Pengadilan Agama di lingkungan Pengadilan Tinggi Agama Jambi, Bengkulu dan Palembang.

Tujuan dari penyelenggaraan acara ini adalah untuk meningkatkan kemampuan teknis para hakim tingkat pertama dalam memeriksa dan mengadili perkara, sehingga terwujud putusan yang berkualitas.

Adapun narasumber dalam kegiatan ini adalah Dr. H. Edi Riadi, S.H., M.H. (Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Jakarta) dan Drs. H. Muhammad Yamin Awie, S.H., M.H. (Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Jambi), keduanya anggota tim tutor nasional di bidang bintek hukum acara di lingkungan Badan Peradilan Agama.

Hadir dalam acara pembukaan tersebut Ketua Pengadilan Tinggi Agama Jambi, para narasumber, beberapa hakim tinggi pada Pengadilan Tinggi Agama Jambi, Ketua Pengadilan Agama Jambi, dan Ketua Pengadilan Muarabulian.

Dalam sambutannya selaku tuan rumah, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Jambi, Drs. H. Muzani Zahri, S.H.,M.H., menyampaikan ucapan terima kasih kepada Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama yang telah memilih Pengadilan Tinggi Agama Jambi sebagai tuan rumah dalam penyelenggaraan kegiatan orientasi ini. Apalagi dilihat dari komposisi peserta, kegiatan orientasi ini diikuti oleh para hakim Pengadilan Agama dari wilayah Pengadilan Tinggi Agama Jambi, Bengkulu dan Palembang sehingga dapat memperkenalkan Jambi kepada para seluruh peserta orientasi ini, terutama bagi para hakim yang berminat untuk mutasi ke wilayah Pengadilan Tinggi Agama Jambi.

Kepada Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama, yang dalam hal ini diwakili oleh Sekretaris Jenderal Ditjen Badilag, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Jambi menyampaikan harapan bahwa Pengadilan Agama di wilayah Pengadilan Tinggi Agama Jambi masih terbuka untuk menerima tambahan tenaga teknis baru, terutama para calon panitera pengganti yang lulus dalam seleksi baru-baru ini dilaksanakan oleh Badilag, agar kekurangan tenaga panitera pengganti dapat terpenuhi.

Dia menyampaikan salah satu kebijakan dalam rangka meningkatkan kemampuan SDM tenaga teknis, Pimpinan Pengadilan Tinggi Agama Jambi mendorong seluruh  pegawai Pengadilan Agama dan Pengadilan Tinggi Agama Jambi untuk mau melanjutkan studi ke jenjang pendidikan formil S.1, S.2 dan S.3 maupun informal, terutama di bidang hukum ekonomi syariah yang saat ini menjadi wewenang Peradilan Agama.

Membaca, membaca, dan membaca adalah kunci pengetahuan dan kebijaksanaan

Dalam sesi pertama tentang Kebijakan Direktorat Jenderal Badilag, Sekretaris Jenderal Badan Peradilan Agama, Drs. H. Farid Ismail, S.H., M.H., menyampaikan beberapa program perioritas Ditjen Badilag saat ini yang tentu saja akan ditingkatkan pelaksanaannya pada tahun berikutnya. Di samping itu, dia juga mensosialisasikan tugas pokok dan fungsi Ditjen Badilag untuk menambah wawasan peserta orientasi agar lebih mengenal Ditjen Badilag dari segi struktur organisasi, tugas pokok dan fungsinya secara utuh, tidak hanya kenal dengan badilag yang mengurus mutasi saja.

Para peserta Orientasi Hukum Acara Peradilan Agama se Wilayah Pengadilan Tinggi Agama Jambi, Bengkulu dan Palembang

Selanjutnya dia memberikan motivasi kepada para peserta bintek orientasi hukum acara khususnya dan aparatur Peradilan Agama pada umumnya, untuk selalu mengamalkan Firman Allah yang diturunkan pertama kali, agar mau “membaca, membaca dan membaca”. Menurut dia, bahwa kualitas professionalisme selain ditempuh melalui pendidikan formal, dapat juga dicapai melalui kemauan keras untuk terus “membaca” berbagai hal, terutama yang berkaitan dengan tupoksi. Membaca adalah kunci ilmu pengetahuan dan kebijaksanaan terutama para hakim dalam membuat putusan yang dapat memberikan rasa keadilan kepada masyarakat.

Untuk menjadi orang yang bijaksana dan memiliki hati nurani, maka para hakim juga harus memiliki integritas yang tinggi, menjaga disiplin  dan selalu menyadari bahwa tugas tanggung jawab memeriksa dan memutus perkara bukan hanya dipertanggungjawabkan secara horizontal, tetapi yang paling penting adalah pertanggungjawaban secara vertikal kepada Hakim Yang Maha Agung, Allah SWT. (cbsa).

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice