logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

PA Amuntai Siap Mendukung dan Menerapkan Sistem SAPM

Amuntai | PA Amuntai

Kamis, 24 Agustus 2017, PA Amuntai melaksanakan kegiatan di Aula serbaguna PA Amuntai yang di ikuti oleh seluruh warga PA Amuntai mulai dari pimpinan, para hakim, dan seluruh karyawan/i PA Amuntai.

Kegiatan yang dilakukan oleh warga PA Amuntai merupakan sebuah deklarasi yang menyatakan bahwa segenap warga Peradilan Agama Amuntai siap untuk mendukung dan menerapkan Sistem Sertifikasi Akreditasi Penjaminan Mutu Peradilan Agama

dalam pernyataannya KPA Amuntai membacakan deklarasi yang di ikuti oleh segenap warga Peradilan agama Amuntai “ Kami, pimpinan dan seluruh aparatur pengadilan agama amuntai klas IB, berkomitmen bersama, siap mendukung dan menerapkan system sertifikasi akreditasi penjaminan mutu (SAPM) peradilan agama.

Setelah itu dilanjutkan dengan penandatanganan deklarasi mulai dari pimpinan, para hakim hingga seluruh karyawan/i baik PNS maupun Non PNS.

Dalam kegiatan tersebut, Ketua PA Amuntai berharap agar segenap warga PA Amuntai dapat bekerja sama semaksimal mungkin agar berhasil menerapkan Sistem SAPM, system ini bukan seperti system yang telah diterapkan PA Amuntai selama ini yaitu SMM ISO 9001:2008, yang mana system ISO hanya untuk pelayanan terhadap public akan tetapi system ini merupakan kombinasi antara pelayanan public dan pelaksanaan manajemen.

Diakhir kegiatan keluarga besar PA Amuntai melakukan foto bersama, sambil diikuti yel-yel “Pelayanan Prima, Ok…. Bersama Kita, Bisa…. Akreditasi, Siap….”

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice