logo web

Dipublikasikan oleh PA Bangkinang pada on .

PA BANGKINANG IKUTI KEGIATAN MONEV DATA E-KEUANGAN PERKARA SECARA DARING

eku2707231

Bangkinang | www.pa-bangkinang.go.id

Kamis (17/07/2023) bertempat di ruang Media Center Lantai II, Pengadilan Agama Bangkinang mengikuti kegiatan monitoring dan evaluasi Data E-Keuangan Perkara yang diadakan secara daring oleh pengadilan Tinggi Agama Pekanbaru. Ikut serta dalam kegiatan ini adalah Panitera Muda Hukum (Meilina Yulien, S.Kom., S.Sy), Panitera Muda Gugatan (Fitra Dewi, S.Ag.) dan Panitera Muda Permohonan (Muhammad Azmi, S.Ag.)

eku2707232

eku2707233

eku2707234

Kegiatan monitoring dan evaluasi data e-Keuangan perkara ini diadakan oleh PTA Pekanbaru untuk satuan kerja yang ada di wilayah hukum PTA Pekanbaru. Ada 12 (dua belas) satuan kerja yang mengikuti kegiatan ini. Kegiatan monev ini dilakukan untuk oleh PTA Pekanbaru sebagai bentuk pendampingan kepada satuan kerja di wilayah hukumnya terhadap laporan e-keuangan perkara yang masih belum akurat (terdapat perbedaan antara laporan manual dengan laporan e-keuangan pada APS/Aplikasi Pendamping SIPP). Diharapkan dengan dilakukannya kegiatan ini setiap satker dapat menyelaraskan data keuangan satuan kerja masing masing antara laporan manual, laporan pada aplikasi e-Keuangan Badilag dan aplikasi Komdanas Mahkamah Agung. (ES/TimITPABkn)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice