PA Buntok Lakuka Studi Banding pelaksanaan SAPM di PA Amuntai

Amuntai | PA Amuntai
Agar masing-masing pengadilan agama berpedoman dan mempunyai standar yang sama di bidang tata kelola administrasi dan pelayanan publik, maka Mahkamah Agung Republik Indonesia membuat program baru unggulan yaitu Sistem Sertifikasi Akreditasi Penjaminan Mutu (SAPM).
Penerapan sistem manajemen mutu ISO 9001:2008 yang diterapkan Pengadilan Agama Amuntai banyak mengundang keingintahuan instansi Pengadilan Agama lain, karena system manajemen mutu ISO 9001:2008 (SMM ISO) ada kemiripan dengan Sistem Sertifikasi Akreditasi Penjaminan Mutu (SAPM) yang pada dasarnya sama-sama ingin memuaskan masyarakat lewat jasa pelayanan warga Peradilan.
Karena keingintahuan itulah maka, pada hari Jum’at, 08 September 2017, Pengadilan Agama Amuntai kedatangan tamu dari warga Pengadilan Agama Buntok yang ingin melaksanakan Studi Banding untuk pelaksanaan SAPM Peradilan Agama di Pengadilan Agama Amuntai Klas IB.
Kedatangan jajaran dari PA Buntok disambut ramah oleh warga PA Amuntai, kemudian diajak ke ruang aula serbaguna PA Amuntai, dalam kesempatan itu bapak Afrizal,S.Ag, M.Ag. (KPA Buntok) menyampaikan maksud kunjungan rombongan yang dipimpinnya. Latar belakang dilaksanakannya studi banding ini disamping sebagai sarana silaturahim juga ingin berbagi ilmu mengenai sistem manajemen mutu ISO 9001: 2008 yang telah diterapkan PA Amuntai serta ingin melihat sarana dan prasarana di PA Amuntai.
Usai bersilaturahim jajaran PA Buntok diajak berkeliling untuk melihat langsung tata ruang dan keadaan kantor PA Amuntai. Jajaran PA Buntok dibuat kagum setelah melihat keadaan kantor PA Amuntai mulai dari ruang kesektariatan ISO PA Amuntai yang bersih dan rapi, bahkan dokumen-dokumennya pun terpampang rapi didalam lemari. Kemudian melihat keadaan ruang arsip PA Amuntai yang juga terpampang rapi dan dengan didukung aplikasi pencarian sehingga akan lebih memudahkan mencari arsip yang diinginkan.
Setelah puas melihat ruang arsip, rombongan berhenti sejenak melihat ruang sidang, rombongan terkesan setelah melihat sirine yang berada tepat diatas pintu ruang sidang PA Amuntai, fungsi sirine tersebut untuk menghindari adanya keributan didalam ruang sidang.
Bukan hanya itu saja rombongan juga diajak melanjutkan kunjungan dengan berkeliling melihat bagian kantor yang lain seperti ruangan kepaniteraan, ruangan kesekretariatan, dan perpustakaan.
Setelah puas berkeliling dan sekaligus berbagi ilmu, seluruh rombongan mengakhiri kunjungan tersebut. Rombongan PA Buntok mengucapkan terima kasih banyak atas sambutan dan ilmu yang diberikan selama kunjungan tersebut. Semoga ilmu tersebut bermanfaat dan dapat diterapkan dalam pelaksanaan Sistem Sertifikasi Akreditasi Penjaminan Mutu (SAPM).
