logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

PA Karangasem Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW

Karangasem | www.pa-karangasem.go.id

Memperingati hari peringatan besar umat muslim, Maulid Nabi Muhammad SAW., PA Karangasem menggelar acara peringatan yang diselenggarakan di ruang sidang utama. Rabu 6 Februari 2013 sore itu atau bertepatan dengan tanggal 25 Rabiul Awal 1434H, seluruh jajaran PA Karangasem dimulai dari Ketua, Wakil Ketua, para Hakim, Pansek, pejabat struktural/ fungsional, staf dan honorer, ibu-ibu Dharmayukti Karini, beserta tamu undangan anak-anak yatim piatu, menghadiri acara yang akan sarat dengan santunan anak yatim piatu.

Setelah susunan acara dibacakan oleh pembawa acara, peringatan dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Bapak Drs. Napsiah (Pansek). Acara berikutnya yaitu pembacaan Shalawat Nabi yang dipandu oleh Irwan Rosyadi, S.HI., diikuti oleh seluruh hadirin yang hadir. Memasuki acara berikutnya, Bapak Ketua PA Karangasem Drs. H. Taufiqurrohman, SH. menyampaikan tausiyahnya.

Tiga kelompok manusia yang mencontoh Rasulullah

Dalam kesempatan tersebut, beliau membacakan salah satu ayat Al-Qur’an dalam surat Al-Ahzab ayat 21, berikut ini:

Artinya: Sesungguhnya telah ada pada (diri) Rasulullah itu suri teladan yang baik bagimu (yaitu) bagi orang yang mengharap (rahmat) Allah dan (kedatangan) hari kiamat dan dia banyak menyebut Allah. (QS. 33:21)

Moment seperti ini merupakan kesempatan bagi kita untuk mengingat perjuangan Rasulullah SAW. Dapat kita lihat dalam ayat di atas, yang menyebutkan hanya ada 3 kelompok manusia yang dapat menjadikan suri tauladan dalam diri Rasulullah. Yang pertama yaitu orang-orang yang hanya mengharap Ridho/ Rahmat Allah.

Orang seperti ini akan hanya melakukan hal-hal yang disukai oleh Allah SWT. Allah sangat menyukai orang yang mengikuti kekasih Allah, yaitu Nabi Muhammad SAW. Maka, Allah sangat menyukai orang yang sering menyebut nama Muhammad SAW, dan menjalankan sunnah-sunnahnya. Seperti pada kesempatan tersebut, santunan anak yatim dari Bapak Wakil Ketua Drs. Katong Pujadi Sholeh, Rasulullah bersabda,

”Barang siapa menyantuni anak yatim, dia berada di surga bersamaku seperti ini”, Rasulullah mempersandingkan jari telunjuk beliau dengan jari tengah, maksudnya adalah hidup berdampingan dengan Rasulullah SAW di surga.

Kelompok yang kedua yaitu orang yang mempercayai hari akhir. Orang yang mempercayai hari kiamat akan mempercayai dan meyakini akan adanya kehidupan yang kekal dan abadi setelah kehidupan yang fana di dunia ini. Manusia harus percaya bahwa pada suatu saat nanti dunia yang kita huni beserta isinya ini akan hancur lebur. Orang seperti ini dapat digolongkan sebagai manusia yang dapat mencontoh Rasulullah SAW.

Kelompok yang ketiga yaitu orang yang banyak mengingat Allah. Seperti kita ketahui, seseorang yang menyukai sesuatu akan sering menyebutnya, menyukai atau mengingat seseorang akan sering menyebut namanya. Begitu pulah apabila seseorang mencintai Allah, maka ia akan senantiasa mengingat Allah dengan menyebut asmaNYA. Orang tersebut senantiasa berzikir kepada Allah, baik dengan lisan, perbuatan, terlebih di dalam hatinya.

Santunan kepada anak yatim

Sesi berikutnya dari acara peringatan ini yaitu pemberian santunan dari Bapak Drs. Katong Pujadi Sholeh (Wakil Ketua) kepada anak yatim, yang diserahkan langsung oleh Bapak Ketua PA Karangasem. Tampak riang dalam wajah mungil anak-anak yatim sore hari itu yang tak dapat mereka sembunyikan. Begitu pula suasana haru dalam ruang tersebut menghiasi ditambah dengan khusu’nya lantunan shalawat nabi.

Acara pada sore hari itu ditutup dengan pembacaan doa yang dipimpin oleh Drs. Ijmak, SH. (team-it)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice