logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

PA Nunukan Ikuti Kegiatan Evaluasi  dan Penyusunan LAKIP 2013 di Balikpapan

 

LAKIP 2012 PA Nunukan

Nunukan | www.pa-nunukan.go.id

Selama 3 hari mendatang, Rabu s/d Jum’at (9/10 – 11/10) 2 pegawai teknis PA Nunukan akan mengikuti kegiatan “Evaluasi Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP) Tahun 2012 dan Persiapan Penyusunan Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP) Tahun 2013 Satuan Kerja di Lingkungan Pengadilan Tinggi Agama Samarinda”, di Balikpapan.

Kegiatan yang diselenggarakan dan dibiayai oleh DIPA PTA Samarinda tahun anggaran 2013 ini akan berlangsung di Hotel Nuansa Indah, Balikpapan.

Diperikirakan kegiatan ini akan diikuti oleh 24 orang peserta yang terdiri dari Wakil Panitera dan Panitera Muda Hukum dari 10 PA se-Kalltim, plus Panitera Muda Banding dan Panitera Muda Hukum PTA Samarinda.

PA Nunukan berdasarkan Surat Tugas No.W17-A10/583/PP.01.3/X/2013, akan mengirimkan 2 orang pesertanya, yakni Wakil Panitera Dra. Wahdatan Nusrah, dan Panmud Hukum Hijerah, S.H., S.H.I., mengikuti kegiatan Evaluasi dan Persiapan Penyusunan LAKIP 2013, di Balikpapan ini.

KPA Nunukan Drs. Rusliansyah, S.H., berharap kepada Wapan dan Panmud PA Nunukan yang akan mengikuti kegiatan ini agar dapat mengikuti dan menyesuaikan diri sebaik-baiknya untuk kegiatan yang tergolong baru bagi keduanya.

Peserta LAKIP PA Nunukan: Dra. Wahdatan Nusrah dan Hijerah, S.H., S.H.I.

Apalagi, kata Pak Ketua, LAKIP ini adalah sebuah keharusan tahunan bagi setiap satker untuk membuat laporan akuntabilitasnya mengenai  capaian-capaian hasil kinerjanya selama setahun terakhir untuk dilakukan evaluasi apabila terdapat hambatan dan kegagalan dalam pelaksanaan program kerja tahunan  satker bersangkutan.

(tim redaksi jurindomal pa-nnk)

 

 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice