PA Pelaihari Gelar Rapat Tim IT dan Sosialisasi Bimtek Jurnalistik

Tim IT sedang merapatkan barisan membahas program kerja (Foto:Bagus)
Pelaihari - Untuk meningkatkan kinerja dan pelayanan PA Pelaihari, khusus tim IT mengadakan rapat karena ada hal-hal mendesak yang perlu mendapatkan penanganan segera. Pada intinya rapat ini membahas hasil rakor yang diadakan sebelumnya (12/9/2013). Apa yang belum terlaksanakan akan menjadi evaluasi bagi tim IT PA Pelaihari.
Setelah apel Senin (30/09/2013) Tim IT langsung menuju ruang Panitera/Sekretaris. Rapat terbatas dipimpin Ketua Tim IT (Muh. Irfan Husaeni,S.Ag., MSI) dan juga hadir Panitera/Sekretaris (Drs. Abdul Mujib).
Dalam arahannya Pansek menekankan kepada TIM supaya merapatkan barisan dengan cara saling berkordinasi antar bagian baik pengelola Website, SIADPA, SIMPEG, SMAK BMN karena semuanya saling terkait.
Pansek juga minta kepada Tim IT jangan segan-segan menyampaikan usul dan saran serta kendala yang dihadapi kepada pimpinan. Pimpinan pasti akan merespon dan memberi solusi apabila memang hal itu mendukung tugas-tugas kantor.
Dalam rapat tersebut 2 anggota Tim IT PA Pelaihari yang ikut bimtek jurnalistik mensosialisasikan hasil pelatihannya yang diadakan PTA Banjarmasin (17-19/9/ 2013.
Muhammad Yusuf, S.Kom menyampaikan bahwa jurnalis dalam pemberitaan harus memenuhi unsur 5W + 1H yaitu What, Who, When, Where, Way dan How. Seorang jurnalis harus pandai dalam memilih kata. Penghematan kata penting mengingat ruang yang tersedia pada media sangat terbatas. Intinya berita itu singkat namun padat.
Sedangkan Bagus Ira Budi Santoso, S.Kom. menyampaikan bahwa selain tulisan, foto menempati posisi penting sebagai pendukung sebuh pemberitaaan. Hindarkan foto-foto yang sifatnya “ngeceng” foto yang baik adalah yang menggambarkan sebuah aktivitas.
Dan yang lebih penting lagi adalah etika dalam mengambil gambar sebuah acara dan mengambil gambar pejabat. Hindari mengambil foto pejabat menggunakan HP, jarak terlalu dekat dan berlama-lama berdiri di depan pejabat dalam sebuah acara formal. Mengambil gambar pada saat pejabat sedang makan juga dilarang kecuali pada saat mengambil hidangan.
Terakhir Ketua Tim IT minta agar pada saatnya sosialisasi dilakukan di forum yang lebih luas, sehingga selain Tim IT diharapkan dapat membuat berita dan menyumbangkan tulisan beritanya pada www.pa.pelaihari.go.id untuk selanjutnya dikirim ke www.pta-banjarmasin.go.id dan www.badilag.net (Bagus).
