
Kasubbag Umum dan Keuangan Pengadilan Agama Pematangsiantar Al Zimy Siregar, S.Kom, didampingi oleh Teknisi Sarana dan Prasarana Mhd. Taufiq Syoufi Isma, S.T. mengikuti kegiatan Sosialisasi Petunjuk Teknis (Juknis) Pengajuan Usulan Rencana Kebutuhan Barang Milik Negara (RKBMN) Tahun Anggaran 2027 di lingkungan Mahkamah Agung RI dan badan peradilan di bawahnya pada Senin, 14 Juli 2025.
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung RI dan dilaksanakan secara daring melalui Zoom Meeting. Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih komprehensif terkait mekanisme dan ketentuan teknis dalam penyusunan serta pengajuan usulan RKBMN, sehingga setiap satuan kerja di lingkungan Mahkamah Agung dapat menyusun kebutuhan barang milik negara secara tepat sasaran, efisien, dan sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Kepala Biro Perlengkapan Mahkamah Agung Rosyidatus Syarifeini, S.Psi., M.H., membuka kegiatan sosialisasi ini. Adapun narasumber pada kegiatan ini ialah Kabag Tata Laksana Pengadaan Barang Marwendi Putra, S.T., M.M. dan Ida Ariani, S.E., M.H. yang merupakan Perencana Ahli Muda Biro Perencanaan dan Organisasi Badan Urusan Administras. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan proses pengusulan RKBMN Tahun Anggaran 2027 di PA Pematangsiantar dapat berjalan lebih tertib, akurat, dan terencana.
Tim IT PA Pematangsiantar
