
Sibolga, Kamis (5/10/2023), Ibu Asmawati Zebua, S.Ag., selaku Panitera PA Sibolga mengadakan rapat koordinasi kepaniteraan yang berlangsung di ruang sidang PA Sibolga dengan dihadiri oleh Ibu Yasinta Elka Prasastiningrum, S.H., selaku Panitera Pengganti beserta seluruh pegawai dan PPNPN bidang kepaniteraan. Rapat koordinasi ini dilakukan dengan tujuan untuk menghimpun berbagai macam permasalahan dan hambatan di bidang kepaniteraan PA Sibolga dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya, yakni bekerja dan melayani para pencari keadilan. Sehingga dari rapat koordinasi ini diharapkan secara kolektif dapat menemukan solusi untuk menyelesaikan permasalahan dan hambatan yang ditemui sehingga pekerjaan di bidang kepaniteraan dapat berjalan tanpa adanya hambatan yang berarti.
Ibu Panitera dalam rapat ini menegaskan tupoksi dari masing-masing pegawai dan PPNPN bidang kepaniteraan agar tidak ada tumpang tindih antara satu orang dengan yang lainnya dalam melaksanakan pekerjaan. Selain itu beliau juga menghimbau kepada bagian kepaniteraan agar selalu kompak dan saling membantu antara satu sama lain. Semoga setelah dilaksanakannya rapat koordinasi bidang kepaniteraan ini dapat membantu menyelesaikan permasalahan yang muncul sehingga dapat meningkatkan efisiensi dan kualitas hasil pekerjaan kepaniteraan. (FAG)
