logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Panitia Rakor MS Aceh Gelar Rapat

Banda Aceh | ms-aceh.go.id

Dalam rangka menyongsong dan mempersiapkan pelaksanaan Rapat Koordinasi MS Aceh dengan MS se Aceh yang akan berlangsung tanggal 20 - 22 Nopember 2013, panitia rakor terus berbenah. Segala persiapan selalu dievaluasi dan dikaji kekurangannya sehingga rakor berjalan dengan tertib dan sukses.

Maklum, rakor kali ini berbeda dengan rakor sebelumnya karena akan dibuka langsung oleh Wakil Ketua MA Bidang Non Yudisial Ym. Dr. H. Ahmad Kamil, S., M. Hum dan dihadiri pula oleh Tuamarga Yml. Dr. H. Andi Syamsu Alam, SH., MH. “Persiapan harus matang supaya tidak ada kendala dalam pelaksanaan rakor,” ujar AHP yang menjadi Ketua Panitia.

Guna untuk mengevaluasi apa yang telah dilaksanakan dalam mempersiapkan rakor, maka pada hari Rabu tanggal 13 Nopember 2013, Panitia Rakor menggelar rapat di ruang rapat pimpinan. Hadir Ketua Dr. H. Idris Mahmudy, SH., MH, Panitera/Sekretaris Drs. H. Syamsikar, pejabat struktural dan fungsional.

H. Syamsikar yang ditugaskan untuk menjumpai Tuamarga ke Jakarta untuk kepastian kehadirannya menghadiri rakor, melaporkan bahwa Tuamarga sudah memastikan akan hadir. Sedangkan Wakil Ketua MA Bidang Non Yudisial telah terlebih dahulu menyatakan kesediaannya membuka rakor sewaktu Ketua MS Aceh menjumpai beliau di ruang kerjanya beberapa waktu yang lalu. “Tuamarga akan datang menghadiri rakor,” kata H. Syamsikar melaporkan.

Dalam rapat tersebut diminta masing-masing bidang melaporkan persiapan yang telah dilakukan. Bidang transportasi dan akomodasi melaporkan bahwa kenderaan yang diperlukan sudah ada, yaitu Alphard untuk Wakil Ketua MA Bidang Non Yudisial, Camry untuk Tuamarga dan Altis untuk Prof. H. Abdul Manan. Rombongan akan dikawal oleh CPM yang dikoordinir oleh Kepala Dilmil I – 1 Banda Aceh. Sementara untuk akomodasi dilaporkan bahwa rencana menginap di hotel Hermes tidak bisa karena sudah full, oleh karena itu rombongan akan menginat di hotel  Grand Nanggroe.

Selain membuka rakor, Wakil Ketua MA Bidang Non Yudisial dan Tuamarga direncanakan akan melihat secara langsung pembangunan gedung baru MS Banda Aceh yang telah memasuki tahap finishing. “Kita akan bawa H. Ahmad Kamil dan H. Andi Syamsu Alam melihat pembangunan gedung MS Banda Aceh,” ujar Ketua menginformasikan. Dalam rapat telah tersusun time schedule kegiatan rakor dan kegiatan Wakil Ketua MA Bidang Non Yudisial dan Tuamarga selama berada di Aceh.

Di pengujung rapat, Ketua berpesan agar Panitia selalu melakukan koordinasi dengan berbagai pihak agar kunjungan Wakil Ketua MA Bidang Non Yudisial dan Tuamarga di Aceh tertib dan sukses.

(AHP)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice