Pansek dan Wasek PTA Bengkulu Ikut Halal Bihalal di PA Lebong

Lebong | pa-lebong.go.id
Setelah sebulan menjalani puasa Ramadhan, segenap karyawan Pengadilan Agama Lebong mengadakan acara halal bihalal pada hari selasa 20 Agustus 2013, acara ini dihadiri oleh segenap keluarga besar Pengadilan Agama Lebong yang terdiri dari Ketua, Wakil Ketua, Hakim, Pansek, Pejabat Fungsional, Pejabat Struktural serta karyawan karyawati Pengadilan Agama Lebong.
Pada hari yang sama, Panitera/Sekretaris Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu, Drs. H. M. Nawawi dan Wakil Sekretaris Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu Mirawati Saktiana, S.H.,M.H. didampingi oleh Ketua Pengadilan Agama Lebong, Wakil Ketua Pengadilan Agama Lebong, Hakim Pengawas dan Pansek Pengadilan Agama Lebong melakukan pengawasan pada pembangunan gedung kantor Pengadilan Agama Lebong tahap II.
Pada kesempatan ini Drs. H. M. Nawawi berharap pembangunan gedung kantor pengadilan agama lebong tahap II dapat terlaksana dengan lancar, transparan dan tepat waktu sehingga dapat segera ditempati. Kedatangan Pansek dan Wasek Pengadilan Tinggi Agama ini bertepatan dengan halal bihalal yang dilaksanakan Pengadilan Agama Lebong.
Selepas kegiatan pengawasan, Ketua Pengadilan Agama Lebong mengundang Drs. H. M. Nawawi dan Mirawati Saktiana, S.H.,M.H untuk dapat hadir dalam acara halal bihalal yang disatukan di lokasi wisata danau picung Kabupaten Lebong.


Acara halal bihalal ini berlangsung secara kekeluargaan dan meriah, Ketua Pengadilan Agama Lebong dalam kesempatannya menyampaikan bahwa kegiatan halal bihalal ini merupakan salah satu kegiatan yang dilaksanakan untuk terus mempererat tali silaturrahmi di antara karyawan Pengadilan Agama Lebong dan beliau juga berpesan kepada seluruh karyawan Pengadilan Agama Lebong untuk terus meningkatkan kedisiplinan dalam menjalankan setiap kegiatannya.
Kegiatan ditutup dengan pembacaan do`a oleh Nurbi Azra’i, BA. Hakim pengadilan agama lebong dan dilanjutkan dengan makan bersama.
