logo web

Dipublikasikan oleh PA Jambi pada on .

WhatsApp Image 2023 01 12 at 02.08.30

 

Jambi | www.pa-jambi.go.id

Segenap jajaran pegawai Pengadilan Agama Jambi mengikuti Rapat Kerja Tahun 2023, Kamis (12/01/23), rapat kerja yang di gelar di Aula PA Jambi ini mengusung tema “Melalui Penyusunan Program Kerja Tahun 2023 Kita Capai Target Kinerja yang Optimal, Raih Birokrasi Bersih dan Melayani Untuk Terwujudnya Pengadilan Agama Jambi yang Agung”.
Rapat Kerja dimulai pukul 08.30 WIB dengan sambutan Panitia Rapat Kerja oleh Drs, H. Dasril, S.H., M.H., Hakim Pengadilan Agama Jambi yang melaporkan tentang capaian-capaian kinerja yang telah dicapai oleh PA Jambi dan teknis dalam pelaksanaan Rapat Kerja tahun 2023.
Kemudian tampil Ketua Pengadilan Agama Jambi Muhammad Razali, S.Ag., S.H., M.H. yang memberi sambutan sekaligus membuka secara resmi Rapat kerja PA Jambi Tahun 2023.
Dalam sambutannya, Ketua PA Jambi menyampaikan terima kasih kepada panitia dan seluruh pegawai PA Jambi yang telah berperan aktif dalam mensukseskan acara Rapat Kerja kali ini. Beliau juga menyampaikan bahwa Rapat Kerja adalah agenda tahunan sebagai wadah untuk menyamakan persepsi, sebagai bahan evaluasi kinerja, dan berharap agar rapat kerja yang dilaksanakan ini akan menghasilkan program kerja tahun 2023 yang unggul dalam mendukung tercapainya Visi dan Misi PA Jambi serta mendukung program prioritas Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI tahun 2023.

WhatsApp Image 2023 01 11 at 20.26.29


Kegiatan pelaksanaan Rapat Kerja Pengadilan Agama Jambi tahun 2023 terbagi menjadi 3 (tiga) komisi yang bahasan bidangnya terdiri dari Komisi A Bidang Kepaniteraan yang di ketuai oleh Drs. Syaiful Bahri,, S.H., lalu Komisi B Bidang Kesekretariatan yang di ketuai oleh Dra. Muliyamah, M.H., dan terakhir Komisi C Bidang Organisasi yang di ketuai oleh Drs. H. Idris, S.H.
Rapat pembahasan pada masing-masing komisi dilaksanakan di beberapa ruangan yang telah ditentukan sebelumnya, selanjutnya setelah rapat Komisi selesai dilanjutkan dengan Rapat Pleno yang dihadiri oleh seluruh ketua komisi dan anggota. Pada rapat pleno masing-masing komisi mengungkapkan rencana programnya dan setelah itu, komisi yang lain memberikan masukan serta perbaikan dalam rangka penyempurnaan. Selain itu dalam rapat pleno juga disampaikan perihal program prioritas yang akan dicapai pada tahun 2023 mendatang oleh masing-masing komisi kemudian dimintakan persetujuan oleh seluruh peserta rapat dan ditetapkan dalam rapat pleno tersebut.
Kegiatan Rapat Kerja PA Jambi Tahun 2023 dilanjutkan dengan penyerahan Hasil Rapat Pleno oleh Ketua Panitia Rapat Kerja kepada Ketua Pengadilan Agama Jambi. Tepat pukul 16.30 WIB rangkaian kegiatan Rapat Kerja Pengadilan Agama Jambi secara resmi ditutup oleh Ketua Pengadilan Agama Jambi

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice