logo web

Dipublikasikan oleh PA Kuala Kapuas pada on .

Kuala Kapuas (28/10/2025) – Pengadilan Agama Kuala Kapuas melaksanakan upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 pada Senin, 28 Oktober 2025 pukul 07.00 pagi. Kegiatan berlangsung dengan khidmat di halaman kantor Pengadilan Agama Kuala Kapuas. Dalam kesempatan tersebut diikuti oleh seluruh aparatur Pengadilan Agama Kuala Kapuas.

Upacara tahun ini mengusung tema nasional “Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu”, yang mencerminkan semangat kolaborasi dan persatuan dalam menghadapi tantangan zaman. Bertindak sebagai pembina upacara adalah Hakim PA Kuala Kapuas, Fakhir Tashin Baaj, S.H., sementara pemimpin upacara dipercayakan kepada Ansyarillah, S.Pd.I. Seluruh aparatur Pengadilan Agama Kuala Kapuas mengikuti jalannya upacara dengan tertib dan penuh semangat kebangsaan.

Dalam amanatnya, pembina upacara menyampaikan bahwa peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 menegaskan pentingnya peran generasi muda sebagai pelaku perubahan yang adaptif, kreatif, dan berintegritas. Pemuda Indonesia diharapkan mampu memanfaatkan teknologi secara positif, menjaga persatuan dalam keberagaman, serta terus bergerak dan berinovasi demi mewujudkan Indonesia yang maju dan bersatu.

Beliau juga menekankan bahwa semangat Sumpah Pemuda tahun 1928 harus terus dihidupkan dalam diri setiap aparatur dan generasi muda masa kini, sebagai dorongan untuk memberikan kontribusi nyata bagi bangsa dan negara.

Upacara ditutup dengan doa bersama dan harapan agar semangat persatuan, perjuangan, dan cinta tanah air terus terpatri dalam diri setiap insan Pengadilan Agama Kuala Kapuas. (pras)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice