logo web

Dipublikasikan oleh PA Pematang Siantar pada on .

 

Pengadilan Agama Pematangsiantar mengikuti Sosialisasi Pembaruan Aplikasi Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP) Tingkat Pertama Versi 6.0.1 yang diselenggarakan secara daring pada Selasa, 18 November 2025. Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Pengadilan Agama Pematangsiantar , Panitera, Panitera Muda Gugatan, serta staf TI sebagai bentuk komitmen satuan kerja dalam mendukung transformasi digital di lingkungan peradilan.

Acara dibuka dengan sambutan oleh Kepala Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung RI, Dr. Sobandi, S.H., M.H., yang menegaskan bahwa pembaruan SIPP merupakan bagian dari upaya Mahkamah Agung untuk menghadirkan layanan peradilan yang semakin modern, efektif, dan akuntabel.

 

Sosialisasi dipimpin oleh Ahmad Jauhar, Kepala Bagian Pengembangan Sistem Informatika Biro Hukum dan Humas BUA Mahkamah Agung RI. Kegiatan terbagi dalam tiga sesi, yaitu sesi paparan, sesi demo, dan sesi diskusi, yang memungkinkan peserta memahami pembaruan aplikasi secara menyeluruh.

Para narasumber yang terlibat dalam kegiatan ini antara lain Rian Andri Salam, Adityo Nugroho, Didik Irfan, Afidz Achmad Novendi yang masing-masing memaparkan fitur teknis, hingga simulasi penggunaan versi terbaru. Mahkamah Agung juga menginformasikan bahwa update SIPP versi 6.0.1 akan dilaksanakan pada 24 November 2025.

 

Salah satu fokus utama sosialisasi ini adalah pengenalan fitur SMART MAJELIS, sebuah inovasi yang dirancang untuk meningkatkan efisiensi, transparansi, dan akurasi dalam proses pemilihan majelis hakim. Fitur ini memanfaatkan data dan analisis sistem untuk menampilkan informasi terkait kualifikasi hakim, latar belakang perkara, rasio beban kerja, potensi konflik kepentingan, serta faktor pendukung lainnya, sehingga penunjukan majelis dapat dilakukan secara lebih objektif dan akuntabel.

Dengan mengikuti kegiatan ini, Pengadilan Agama Pematangsiantar  berharap penerapan SIPP versi terbaru dapat semakin memperkuat tata kelola administrasi perkara, meningkatkan kualitas pelayanan, serta mendukung visi peradilan yang profesional, modern, dan terpercaya.

 

 

Tim IT PA Pematangsiantar

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice