logo web

Dipublikasikan oleh MF pada on .

 

Pengadilan Agama Samarinda Mengikuti DDTK Jurnalistik dan Service Excellence

Screenshot 2023 08 02 at 08.54.24 11zon


Samarinda, 01 Agustus 2023. Bertempat di Aula Pengadilan Tinggi Agama Samarinda, Wakil Ketua beserta 2 orang dari Tim Publisher Berita Pengadilan Agama Samarinda mengikuti Diklat Di Tempat Kerja (DDTK) Jurnalistik dan Service Excellence. Kegiatan Diklat yang diadakan oleh Pengadilan Tinggi Agama Samarinda ini dilangsungkan sehubungan dengan peringatan 141 tahun berdirinya Peradilan Agama di Indonesia.

Dalam sambutannya, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Samarinda berharap bahwa eksistensi Peradilan Agama di Indonesia agar dapat terus menyesuaikan perubahan dari era manual ke era digital dalam rangka mendukung Badan Peradilan Agama yang modern dan berkelas internasional.

Setelah acara dibuka langsung oleh Ketua Pengadilan Tinggi Agama Samarinda dengan sebuah pantun, acara inti diklat kemudian dimulai dengan penyampaian materi dan diskusi berturut-turut dengan pemaparan materi Teknis Penulisan Berita bersama dengan Pimpinan Redaksi Kaltim Post, Duito Susanto. Dalam pemaparan materi, beliau menyampaikan kiat-kiat penulisan berita dengan penekanan pada penulisan berita seperti bercerita.

Selanjutnya, penyampaian materi mengenai Manajemen Media Sosial disampaikan oleh Penanggungjawab Media Sosial Kaltim Post, Rizky Rizkyawandy yang menekankan pentingnya pemahaman mengenai cara kerja algoritma setiap media sosial juga bagaimana cara membangun media sosial satuan kerja masing-masing agar dapat interaktif dengan demografi yang dijadikan sasaran.

Materi terakhir mengenai Service Excellence disampaikan oleh Branch Operations & Service Manager BSI KC Samarinda Bhayangkara Muhammad Firmansyah Firdaus yang intinya mengedepankan penerapan Ultimate Service dan menitikberatkan pelayanan prima pada seluruh masyarakat pencari keadilan yang melebihi ekspektasi sehingga memberikan persepsi baru dan dapat dijadikan sarana penyampaian informasi mengenai optimalnya pelayanan yang diberikan oleh satker.

Selain penyampaian materi, para peserta yang dinilai aktif dalam kegiatan diklat juga diberikan hadiah kenang-kenangan oleh para pemateri. Acara Diklat di Tempat Kerja dalam rangka Peringatan 141 Tahun Peradilan Agama ditutup dengan sesi potong kue oleh Ketua Pengadilan Tinggi Agama Samarinda dan sesi foto bersama antara Pimpinan dan Hakim Pengadilan Tinggi Agama dan peserta diklat. *MF

 

GALERI KEGIATAN

Snapinsta.app 364194492 1914754565584428 2024477037720338380 n 1080  Snapinsta.app 363873674 609608921160396 7207338688060211552 n 1080 
 Snapinsta.app 363855110 824840782279761 5107304933141072742 n 1080 Snapinsta.app 363890879 763533962214049 6403194524962088162 n 1080 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice