PENYERAHAN DANA SOSIAL SEBAGAI BENTUK KEPEDULIAN

Bangkinang | www.pa-bangkinang.go.id
Bertempat di Ruang Sidang Utama Pengadilan Agama Bangkinang, telah dilaksanakannya penyerahan dana sosial kepada Bapak Mulyadi (Jurusita PA Bangkinang) yang diwakilkan oleh Hakim PA Bangkinang, Bapak H. Zulkifli, S.Ag (Kamis, 13/04/23).


Pemberian ini diberikan sebagai bentuk belasungkawa atas berpulang ke Rahmatullah istri Bapak Mulyadi pada hari Kamis, 06 April 2023 pukul 17.00 WIB di Tembilahan.

Mari kita doakan semoga Almarhumah Husnul Khatimah dan ditempatkan di tempat yang mulia di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran dan ketabahan. Amin ya Allah. (NA/TimITPaBkn)
