Persiapan Rakerda PTA Jambi Mencapai 90 Persen

Ketua OC Rakerda PTA Jambi Drs. Abbas Fauzi, SH, didampingi Wakil Ketua OC Drs. H. Thamrin Habib, SH., M.HI, dan Wakil Sekretaris OC, Meiradinata, S.Ag. saat memimpin rapat OC, Jumat (15/11/2013)
Jambi | pta-jambi.go.id
Persiapan Pelaksanaan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Pengadilan Tinggi Agama Jambi mencapai 90 persen.
Hal itu diketahui dari rapat organizing committee yang digelar di aula PTA Jambi, Jumat (15/11/2013) di aula PTA Jambi yang dipimpin langsung oleh ketua OC, Drs. Abbas Fauzi, SH, didampingi Drs. H. Tamrin Habib, SH., M.HI dan Meiradinata, S.Ag.
Dalam pemaparannya usai rapat digelar, dia menyebutkan bahwa persiapan pelaksanaan Rakerda sudah mencapai 90 persen.
Saat ini tegasnya, OC hanya tinggal melakukan menunggu waktu pelaksanaan.
‘’Paling tinggal finishing, semuanya sudah siap, tinggal menunggu waktu pelaksanaan, semua persiapan sudah siap,’’ tegasnya.
Dia menambahkan, semua OC yang terlibat merupakan orang-orang yang sudah berpengalaman melaksanaan Rakerda. Jadi sebutnya, untuk menyiapkan Rakerda ini, tinggal melakukan koordinasi dengan semua panitia.
‘’Semuanya sudah siap, tinggal finishing,’’ sebutnya.
Pada rapat ini, semua koordinator seksi melaporkan semua persiapan dan kendala yang dihadapi oleh semua seksi.
Setelah dirangkum, ternyata semua persiapan telah dilakukan oleh masing-masing seksi.


Organizing Commitee sedang mengikuti rapat
‘’Alhamdulillah, tidak ada kendala yang berarti, dan semua seksi dalam laporannya sudah menyampaikan kesiapannya untuk menghadapi kegiatan besar ini,’’ ujar Meiradinata, S.Ag, Wakil Sekretaris OC.
Untuk diketahui, pelaksanaan Rakerda PTA jambi, digelar pada 27-29 November 2013 di Wiltop Hotel Kota Jambi. (jurdilaga PTA Jambi)
