logo web

Dipublikasikan oleh winda listyaningsih pada on .

Pimpinan PA Unaaha Ikuti Pengucapan Pakta Integritas yang Dipandu Oleh Ditjen Badilag MA-RI 

Gambar 1. Ketua, Wakil Ketua, Panitera dan Sekretaris mengikuti acara pengucapan Pakta Integritas yang diselenggarakan oleh Ditjen Badilag secara daring

Unaaha – Pimpinan Pengadilan Agama Unaaha yaitu Ketua, Wakil Ketua, Panitera dan Sekretaris pada hari Senin, 03 Oktober 2022 Pukul 14.00 WITA menghadiri undangan Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama dalam rangka Pengucapan Pakta secara virtual dari Ruang Media Center Pengadilan Agama Unaaha. Kegiatan ini dibuka oleh Inke Kurnia, S.Kom selaku pembawa acara, diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya serta Hymne Mahkamah Agung. Dilanjutkan dengan Pembacaan doa oleh Iwan Kartiawan, S.H serta Pembinaan oleh Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama Dr. Drs. H. Aco Nur, S.H., M.H.

Gambar 2. Pembinaan Oleh Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama Dr. Drs. H. Aco Nur, S.H., M.H.

Beliau menyampaikan bahwa “Pertama saya ingin menekankan mengenai pimpinan dalam semua tingkatan. Untuk meningkatkan pembinaan dan pengawasan terhadap aparatur di bawahnya. Agar aparatur dibawahnya melaksanakan tugas dengan baik, menjaga integritas jangan sampai di lingkungan Badan Peradilan Agama ada hal-hal yang timbul dari perilaku yang kurang tepat atau tidak sesuai dengan tata tertib dan etika yang sudah ditentukan. Kedua, meningkatkan disiplin jam kerja. Keluar kantor diluar dinas harus sepengetahuan atasan. Ketiga, menerapkan pola hidup sederhana dengan tidak memamerkan harta kekayaaan, mobil mewah, perhiasan, rumah mewah dan lain-lain. Ini instruksi dari pimpinan. Keempat, tidak main-main di media sosial hal-hal yang tidak ada manfaatnya"

Gambar 3. Pengucapan dan Penandatanganan Pakta Integritas

Agenda selanjutnya yaitu Pengucapan Pakta Integritas dipandu oleh Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama diikuti oleh seluruh peserta zoom dari satuan kerja masing-masing. Setelah selesai pengucapan Pakta Integritas para pimpinan PA Unaaha dilanjutkan dengan Pengucapan dan Penandatanganan Pakta Integritas seluruh pegawai PA Unaaha. Hal ini dilakukan secara bergantian dan teratur mulai dari Hakim, Kepaniteraan, Kesekretariatan dan Pelaksana Pengadilan Agama Unaaha di hadapan Ketua dan atasan langsung. Acara Pengucapan dan Penandatanganan Pakta Integritas berjalan tertib, lancar dan penuh khidmat. Selesai pukul 15.00 WITA dan ditutup dengan ucapan alhamdulillah. (winda)

 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice