Pimpinan Pengadilan Agama Rengat Laksanakan Coffee Morning
Pengadilan Agama Rengat ||www.pa-rengat.go.id||
Senin, 12 Desember 2022
Bertempat di ruang Ketua PA Rengat, coffee morning yang dilaksanakan pada pukul 08.30 ini diikuti oleh barisan pimpinan PA Rengat antara lain Ketus, Wakil Ketua, Hakim, Panitera, dan Sekretaris. Coffee morning, itulah istilah yang dipakai Pengadilan Agama Rengat untuk acara briefing dan berdiskusi untuk agenda yang akan dilaksanakan pada minggu ini.

Dalam kesempatan ini Ketua PA Rengat, Bapak Dr. H. Faisal Saleh, Lc. M.Si., melakukan diskusi terkait agenda kedepan serta monitoring terhadap kendala yang dihadapi bidang kepaniteraan maupun kesekretariatan. Diskusi, saling bertukar argumen dan gagasan berjalan cair dan dinamis.
Dari coffee morning yang dilaksanakan pagi ini, seluruh jajaran pimpinan PA Rengat komit untuk memberikan layanan terbaik dan layanan prima kepada masyarakat pencari keadilan. “Mari kita bekerja secara profesional dan proporsional”, tegas Ketua PA Rengat yang diamini oleh peserta yang hadir.
***( Tim_Red_DZ )***
