Pimred Jurdilaga PTA Jambi Gelar Tatap Muka dengan Kru PA Bangko

Pimpinan Redaksi Jurdilaga PTA Jambi Idris Latif, SH, MH (kanan) didampingi reporter Joni Febriansyah Saputra (kiri) saat memberi arahan kepada kru Jurdilaga PA Bangko.
Bangko | pa-bangko.go.id
Bertempat di ruang rapat PA Bangko, Selasa (12/11/2013), Pimpinan redaksi Jurdilaga PTA Jambi Idris Latif, SH, MH berkenan menggelar tatap muka dengan kru Jurdilaga PA Bangko di sela-sela tugas utamanya melaksanakan Pengawasan di PA Bangko.
Turut hadir dalam pertemuan yang berlangsung kurang lebih satu jam tersebut, pimpinan redaksi Jurdilaga PA Bangko Syafrianto, S.Ag dan seluruh kru Jurdilaga PA Bangko.
Pimred Jurdilaga PTA Jambi yang didampingi reporternya Joni Febriansyah Saputra dalam kesempatan tersebut memberikan arahan sekaligus memovitasi kru Jurdilaga PA Bangko untuk selalu bersemangat dalam menyajikan informasi baik berita ataupun artikel.
“Saat ini memang PA Bangko berada di peringkat kedua pengirim berita terbanyak di badilag.net, namun jangan terlena karena persaingan makin tajam, tetap semangat lebih luar biasa lagi kalau tahun ini PTA Jambi dan PA Bangko bisa menyandingkan 2 piala sekaligus sebagai pengirim berita terbanyak,” ujarnya dihadapan kru PA Bangko.

Suasana pertemuan saat tatap muka pimred Jurdilaga PTA Jambi bersama kru Jurdilaga PA Bangko berlangsung
Dia menambahkan bahwa dukungan dan perhatian pimpinan mutlak diperlukan demi perkembangan Jurdilaga, Pimpinan juga semestinya memahami arti penting penyajian informasi “Sebaik apapun sebuah PA namun tidak pernah di-publish, orang tidak akan pernah tahu,”pungkasnya.(habib-Jurdilaga PA Bangko/PTA Jambi)
