Sekretaris PA Sintang Hadiri Penyusunan Penyempurnaan RKA-KL Pagu Anggaran Tahun 2018

Sintang | PA Sintang
Tim RKA-KL Mahkamah Agung RI mengadakan kegiatan Penyusunan Penyempurnaan RKA-KL Pagu Anggaran Tahun 2018 pada Tingkat Banding. Kegiatan berlangsung di Pengadilan Tinggi Kalimantan Barat.
Kegiatan ini di ikuti oleh seluruh Sekretaris dan Operator RKA-KL seluruh Pengadilan Negeri dan Pengadilan Agama se Kalimantan Barat. Acara dibuka oleh Ketua Pengadilan Tinggi Kalimantan Barat, H. SURIPTO, S.H.,M.H. dan didampingi oleh Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Drs. H. Maslihan Saifurrozi, S.H.,M.H.
Dalam kata sambutannya Tim dari Biro Perencanaan dan Organisasi MARI, Subagyo, B.A. menyatakan rapat koordinasi dan penyusunan RKA-KL yang di selenggarakan diharapkan dapat meningkatkan penyerapan anggaran sesuai dengan harapan yang diberikan oleh pimpinan Mahkamah Agung RI dan membantu pemecahan masalah yang selama ini menjadi kendala di masing-masing satker.
Acara berlangsung hingga tiga hari mulai tanggal 24-26 Agustus 2017, mulai dari tahapan Kebijakan Perencanaan dan penganggaran Mahkamah Agung, Pemaparan Kegiatan Prioritas Nasional MA RI, Sosialiasi Juknis Penyusunan RKA-KL 2018, Sosialisasi Penyusunan TOR dan RAB, Konsultasi dan Penyempurnaan RKA-KL pagu Anggaran, Penyusunan TOR dan RAB masing masing satuan kerja dan Penyerahan Backup RKA-KL yang dilengkapi TOR dan RAB.
Menurut Sekretaris Pengadilan Agama Sintang, Abdul Ghoni, S.Ag, SH.I yang hadir mengikuti kegiatan tersebut menyatakan disamping alokasi belanja yang telah ditetapkan, Pengadilan Agama Sintang mengajukan catatan tambahan yang juga nanti menjadi prioritas yaitu penambahan daya listrik dari 23.000 KWH menjadi 45.000 KWH. “kami beharap usulan catatan tambahan tersebut dikabulkan oleh Mahkamah Agung RI, sehingga daya listrik yang semula tidak mampu menampung daya Operasional perkantoran sehari-hari terlebih pada tahun 2018 terdapat penambahan belanja modal Peralatan dan mesin dapat terakomodir” ujarnya .
Acara ditutup oleh Sekretaris Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Naffi, S.Ag, MH dan ditandai dengan penyerahan hasil penyusunan RKA-KL kepada Tim Mahkamah Agung RI. (Jamil)
