logo web

Dipublikasikan oleh Pengadilan Agama Kasongan pada on .

 SEKRETARIS PENGADILAN AGAMA KASONGAN HADIRI RAKON TP PKK KAB. KATINGAN

  berita

Kasongan | www.pa-kasongan.go.id

Senin, 14 November 2022 | Ketua Pengadilan Agama Kasongan dalam hal ini diwakili oleh Sekretaris Pengadilan Agama Kasongan Rahmayani S.H.I ,menghadiri undangan Bupati Katingan dalam acara Pembukaan Rapat Konsultasi (RAKON) TP PKK Kabupaten Katingan Tahun 2022. Acara berlangsung pada hari Senin, tanggal 14 November 2022, pukul 08.30 WIB  bertempat di  Di Gedung Salawah Kasongan. Acara tersebut dihadiri oleh Bupati Katingan, seluruh FKPD Kabupaten Katingan serta Pengurus TP PKK Kabupaten Katingan.

Rapat Konsultasi ini merupakan sarana untuk menjalin silaturahmi dan komunikasi serta merumuskan perencanaan program PKK yang lebih partisipatif, inovatif dan meningkatkan peran berkontribusi terhadap masyarakat.

Rapat Konsultasi ini merupakan kegiatan strategis dalam rangka penyusunan program kerja TP PKK Kabupaten Katingan  tahun 2022 agar lebih terarah dan terkordinasi dengan baik melalui konsultasi dengan tim pembina dari kecamatan serta memantapkan dan menyelaraskan dengan kondisi dan aspirasi warga. (RA/TimRedaksi)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice