logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Seorang Hakim Baru PA Soasio Dilantik

Soasio | pa.soasio.net

Untuk pertama kalinya di tahun 2014 ini, Pengadilan Agama Soasio kedatangan seorang Hakim baru yang bernama lengkap Umi Kalsum Abdul Kadir, S.HI., MH.  Beliau dimutasi ke PA Soasio setelah selama kurang lebih 3,5 tahun bertugas di PA Pangkep (Pangkajene Kepulauan) yang masih dalam wilayah PTA Makassar.

Lahir di Tidore pada 06 Juni 1982, Umi Kalsum S.HI, MH., yang hadir bersama ibunda tercintanya itu mengawali karier sebagai Cakim di Pengadilan Agama Ternate selama kurang lebih 3 tahun, yakni dari tahun 2007 - 2010. Kemudian pada 02 Juli 2010 beliau mendapat SK pengangkatan sebagai Hakim di PA Pangkajene Kepulauan (Pangkep) sampai akhirnya dimutasi ke PA Soasio, dan dilantik 27 Januari 2014.

Pengambilan sumpah dan pelantikan hakim ini dipimpin langsung oleh ketua Pengadilan Agama Soasio Ismail Warnangan SH., MH. Sedangkan yang bertindak sebagai  saksinya adalah Zunaya, S.Ag (Panmud Hukum) dan Suwaibah Hi Hamzah, SHI (Panmud gugatan), serta Ismail Thalib (Jurusita Pengganti) bertindak sebagai rohaniwan.

Acara yang dimulai pukul 10.30 WIT dan berdurasi sekitar 1 jam ini dihadiri oleh seluruh pejabat dan pegawai PA Soasio, baik laki-laki maupun perempuan. Sedangkan tempat pelaksanaannya berada di ruang sidang utama PA Soasio.

Rangkaian acara diawali dengan pembacaan SK Mahkamah Agung RI oleh  Jasmani Lamasa, SH selaku Panitera/Sekretaris PA Soasio, dilanjutkan dengan pengambilan sumpah dan prosesi pelantikan, pembacaan pakta integritas, sambutan ketua PA Soasio dan perkenalan singkat dari ibu hakim tersebut.

Dalam perkenalan singkatnya, Umi meminta agar bisa diterima oleh keluarga besar PA Soasio, saling sharing take and give agar bisa mencapai visi dan misi Peradilan. Kepada rekan-rekan Panitera Pengganti, Umi juga berharap kerjasama yang baik dan tidak marah jika catatan BASnya dicoret oleh hakim.

Sementara itu, Ketua PA Soasio dalam sambutannya menyatakan cukup senang dengan adanya penambahan Hakim di PA Soasio. Sebab di tahun 2013 kemarin ada 3 orang Hakim yang mutasi keluar dan 2 orang Hakim mutasi masuk. Dengan adanya penambahan seorang Hakim di awal tahun 2014 ini, maka berarti jumlahnya kembali seperti semula, sehingga diharapkan tugas dan tanggungjawab yang selama ini belum berjalan optimal dapat dioptimalkan, terutama dalam hal pengawasan bidang.

Tepat pukul 11.25 WIT acara ditutup dengan pembacaan doa oleh Shohib Hasan, SHI., dilanjutkan dengan ramah tamah, pengambilan gambar, dan makan siang bersama di ruang yang telah dipersiapkan sebelumnya. Selamat datang ibu Umi.... (Team News PASS)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice