Tim IT PA Sumedang Mengikuti Pembahasan Rencana Pengembangan Website
Hakim Tinggi PTA Jawa Barat, Wakil Ketua PTA Jwa Barat, Kasubbag Informasi dan Dokumentasi Ditjen Badilag dan Sekretaris PTA dalam kegiatan pengembangan Website se – PTA Jawa Barat
Bandung | www.pa-sumedang.go.id
Admin / Operator IT PA Sumedang, sdr/i Rina Siti Nur’Azmi, A. Md. mengikuti pembahasan rencana Pengembangan Website Pengadilan Tinggi Agama Jawa Barat dan Pengadilan Agama Se Wilayah Jawa Barat yang diselenggarakan di Ruang Serbaguna Pengadilan Tinggi Agama Jawa Barat, Kamis 23 Maret 2017.
Pengembangan IT (website) di lingkungan PTA Jawa Barat perlu ditingkatkan pengembangannnya agar kejayaan masa lalu dapat diraih kembali. Demikian disampaikan Sekretaris PTA Jawa Barat Drs. H. Ach. Jufri SH., MH. dalam Pembukaan Kegiatan rencana Pengembangan Website Pengadilan Tinggi Agama Jawa Barat dan Pengadilan Agama Se Wilayah Jawa Barat.
Senada dengan yang disampaikan Sekretaris PTA Jawa Barat, Wakil Ketua PTA Jawa Barat DR. H. Mardiana M, SH., MH. beserta Hakim Tinggi PTA Jawa Barat, yang juga menjabat Ketua Tim IT PTA Jawa Barat saat ini Drs. Tata Sutayuga SH., MH. dalam sambutannya memaparkan bahwa tujuan dari website setidaknya dapat menyediakan Informasi yang akurat mengenai perkara kepada Publik, meningkatkan transparansi peradilan, dan meningkatkan Akuntabilitas Keuangan Satker.
Para Admin/Operator IT merancang bangun Website.
Kasubag Dokumentasi dan Informasi Badilag, Hirpan Hilmi ST. di depan para admin/operator Website Se Wilayah PTA Jawa Barat yang berjumlah 24 satker memberikan Materi seputar rencana penyeragaman Website peradilan yang dalam hal ini, PTA Jawa Barat menjadi Pilot Project Pengembangan Website.
Teknik Pembuatan Berita menjadi materi yang disampaikan setelahnya, sebagai bekal ilmu yang bermanfaat bagi admin/operator Website dalam menyajikan berita dalam website satker masing-masing.
Untuk memperlancar Pengembangan Website ini, telah disepakati seluruh peserta yang hadir adalah sebagai Tim Pengembang Website se-PTA Jawa Barat yang akan dituangkan dalam bentuk Surat Keputusan (SK) dalam waktu dekat.
Foto Bersama Tim Admin/Operator Website se PTA Jabar dengan Sekretaris PTA Jawa Barat dan Kasubag Informasi dan Dokumentasi Ditjen Badilag
Semoga dengan terbentuknya tim Pengembang Website ini, akan terlahir Website se PTA Jawa Barat yang memenuhi asas asas pelayana publik, diantaranya asas Transparansi, Akuntabilitas serta mengandung prinsip Kesederhanaan, Kepastian Waktu, Akurasi, Keamanan dan Kemudahan Akses.
“Herinside”
