Tim Komite Sertifikasi Akreditasi Penjaminan Mutu Peradilan Agama Lakukan Peninjauan Lapangan di PA Balikpapan

Balikpapan | PA Balikpapan
Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama serentak menugaskan beberapa Tim Komite Sertifikasi Akreditasi Penjaminan Mutu Peradilan Agama untuk melakukan peninjauan kepada beberapa satker yang akan mendapat sertifikat akreditasi di lingkungan Pengadilan Tingkat Banding se Indonesia. Tim yang terbagi menjadi 2 Gelombang, Gelombang Pertama dimulai pada tanggal 8-10 November 2017 dan 13-15 November 2017.
Di lingkungan Pengadilan Tinggi Agama Kalimantan Timur yang akan diusulkan mendapat Sertifikat Akreditasi salah satunya adalah Pengadilan Agama Balikpapan, sebelumnya pada tanggal 25 s.d 27 Oktober 2017 Tim Assessment Eksternal PTA Samarinda telah melakukan penilaian Penjaminan Mutu di Pengadilan Agama Balikpapan.
Fajar Setiawan, S.Sos. Tim Komite Sertifikasi Akreditasi Penjaminan Mutu dari Badan Peradilan Agama yang ditugaskan untuk melakukan peninjauan Lapangan Persiapan untuk mendapatkan Sertifikat Akreditasi di kantor Pengadilan Agama Balikpapan langsung meninjau ke semua ruangan yang merupakan bagian dari penilaian yaitu kelengkapan sarana dan prasarana gedung kantor Pengadilan Agama Balikpapan.
Untuk memperoleh Sertifikat Akreditasi ini, Pengadilan Tinggi Agama Kalimantan Timur sangat selektif memilih satker yang dianggap telah siap memperoleh Sertifikat Akreditasi, Apalagi Pengadilan Agama Balikpapan adalah satu-satunya Pengadilan di Kalimantan Timur yang telah memperoleh Sertifikat ISO 9001:2015 pada tahun 2016, Insya Allah sudah sangat siap untuk memperoleh Sertifikat selanjutnya yaitu Sertifikat Akreditasi Penjaminan Mutu Peradilan Agama. SEMOGA………….. (YR)
